Wujud Nyata Komitmen PT KMH untuk Kesehatan Masyarakat Kerinci

 


SORAKLINTERA, KERINCI — PT Kerinci Merangin Hidro (KMH) menunjukkan kepeduliannya terhadap peningkatan kualitas kesehatan masyarakat dengan menyerahkan bantuan obat-obatan dan alat kesehatan kepada RSUD Kabupaten Kerinci.

Bantuan tersebut merupakan bentuk tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dalam mendukung pelayanan kesehatan di daerah. Melalui dukungan ini, PT KMH berharap dapat membantu rumah sakit dalam meningkatkan mutu layanan bagi masyarakat Kerinci.

“Ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk berkontribusi terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang kesehatan,” ujar perwakilan PT KMH.

Langkah ini juga memperkuat sinergi antara dunia usaha dan institusi kesehatan dalam mendukung program pemerintah daerah menuju pelayanan kesehatan yang lebih optimal.

PT KMH berharap kerja sama dengan RSUD Kerinci dapat terus terjalin dan dikembangkan di masa mendatang, sehingga manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat luas. (Glen)

0 Komentar