SORAKLINTERA, SUNGAI PENUH – Dalam momentum peringatan Hari Ulang Tahun ke-17 Kota Sungai Penuh, Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Kota Sungai Penuh, H. M. Ikhsan, S.E., M.M., menyampaikan ucapan selamat dan refleksi akademis atas perjalanan pembangunan daerah yang terus mengalami kemajuan.
Menurutnya, usia ke-17 menjadi simbol kedewasaan bagi Kota Sungai Penuh dalam mengelola pemerintahan, memperkuat partisipasi masyarakat, serta menjaga nilai-nilai sosial dan budaya lokal.
“Kota Sungai Penuh tidak hanya tumbuh secara fisik, tetapi juga semakin matang dalam tata kelola dan pembangunan manusia. Ini adalah tanda bahwa daerah kita memasuki fase kedewasaan pembangunan yang lebih berorientasi pada kemajuan dan kesejahteraan,” ungkap H. M. Ikhsan.
Ia menilai, semangat yang diusung dalam tema “Spirit Baru Mewujudkan Kota Sungai Penuh Juara” mencerminkan tekad bersama antara pemerintah, akademisi, dunia usaha, dan masyarakat untuk mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.
Lebih lanjut, Ketua STIA menegaskan bahwa perguruan tinggi memiliki peran strategis dalam mendukung arah kebijakan pembangunan daerah, terutama dalam menyiapkan sumber daya manusia yang berintegritas, kompeten, dan adaptif terhadap tantangan zaman.
“Pendidikan tinggi adalah motor penggerak kemajuan daerah. Melalui sinergi dan inovasi, kita dapat memperkuat fondasi menuju tata kelola pemerintahan yang baik dan pembangunan berbasis pengetahuan,” tambahnya.
Di akhir pesannya, H. M. Ikhsan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga semangat kebersamaan dan berkontribusi aktif dalam mewujudkan visi besar Kota Sungai Penuh Juara.
“Selamat Ulang Tahun ke-17 Kota Sungai Penuh. Mari kita jaga semangat baru untuk kemajuan bersama,” tutupnya. (Glen)

0 Komentar