Pedoman Penulisan Karya Ilmiah Tesis Pada Pascasarjan IAIN Kerinci Tahun 2022

 

KATA PENGANTAR

 

Segala Puji Bagi Allah SWT Tuhan seru sekalian alam atas segala karunia nikmatNya. Sholawat dan salam semoga selalu terlimpahkan untuk baginda Nabi Muhammad SAW, rahmat bagi semua umat manusia. Kami sangat bersyukur atas terbitnya Buku Pedoman Penulisan Tesis atau Penulisan Artikel Publikasi Ilmiah untuk program Pascasarjana IAIN Kerinci yang memang kehadirannya sangat membantu para mahasiswa.

Sebagai pedoman penulisan Tesis maka diktum-diktum dalam buku ini menjadi acuan baku dan bersifat mengikat semua pihak yang berkepentingan baik pihak mahasiswa, dosen pembimbing maupun pengelola program Pascasarjana. Semoga dengan kehadiran pedoman ini dapat mengantar para mahasiswa agar bisa menyajikan karya tulis ilmiah yang lebih bermutu serta mampu memacu diri mereka untuk menyelesaikan tesis tepat waktu sebagai tugas akhir studi di Program Pascasarjana IAIN Kerinci.

Kami memberikan penghargaan setinggi-tingginya dan terima kasih yang tulus kepada Tim penyusun dan seluruh anggotanya serta para staf pengelola Program Pascasarjana yang telah bekerja keras, cerdas, ikhlas dan tuntas dalam menyelesaikan buku pedoman ini. Semoga karya ini menjadi amal jariyah bagi bapak-bapak semua.

Tiada gading yang tak retak, akhirnya kami mengharapkan saran dan masukan perbaikan dari berbagai pihak untuk penyempurnaan Pedoman Tesis ini di masa-masa yang akan datang. Untuk itu dihaturkan banyak terima kasih.

 

 

Sungai Penuh, 01 Juni 2021

Direktur

 

 

 

Dr. Hj. Wisnarni, M.PdI

NIP. 19670710 199401 2 001

 

 

 

 

 

 

 

DAFTAR ISI

 

BAB I  PENDAHULUAN

A.         Pengertian............................................................................................. 1

B.         Tujuan dan Kegunaan Pedoman............................................................................................... 1

C.         Kriteria................................................................................................. 1

D.         Etika Penulisan.............................................................................................. 1

E.          Kode Etik Penulisan Karya Ilmiah................................................................................................... 3

BAB II

PROPOSAL TESIS

A.    Komponen Proposal Penelitian................................................................................................. 4

B.    Syarat Pengajuan Proposal................................................................................................... 6

C.    Proses Penulisan dan Ujian Proposal................................................................................................... 7

BAB III

SISTEMATIKA PENULISAN

A.    Bagian Prileminaris........................................................................................... 8

B.    Bagian Isi........................................................................................................... 11

C.    Bagian Administrasi.......................................................................................... 15

BAB IV

TEKNIK PENULISAN KARYA ILMIAH

A.    Jenis Kertas....................................................................................................... 16

B.    Margin..................................................................................................... 16

C.    Jenis Huruf dan Format Penulisan................................................................................................. 16

D.    Penulisan Paragraf, Kutipan Langsung, Terjemahan, dan Abstrak.................................................................................................... 17

E.     Penomoran............................................................................................... 18

F.     Format Halaman Cover dan Halaman Judul........................................................................................................ 18

G.    Pedoman Transliterasi............................................................................................. 19

BAB V

CATATAN KAKI

A.    Penulisan Nomor..................................................................................................... 23

B.    Penulisan Nama, Judul Buku, Kota Penerbit, Nama Penerbit, Tahun dan Halaman................................................................................................. 23

C.    Cara Penulisan Dua Sumber.................................................................................................... 24

D.    Cara Penulisan Berbagai Sumber.................................................................................................... 25

BAB VI

DAFTAR KEPUSTAKAAN

A.    Petunjuk Umum..................................................................................................... 29

B.    Penggunaan Huruf dan Spasi........................................................................................................ 29

C.    Penulisan Sumber..........................................................................   ................................................................................... 29

LAMPIRAN

Lampiran 1: Ilustrasi Format Halaman Sampul Luar (Hard Cover)............................................................................................................ 32

Lampiran 2: Ilustrasi Format Halaman Sampul.......................................................................................................... 33

Lampiran 3: Ilustrasi Format Halaman Judul............................................................................................................. 34

Lampiran 4: Ilustrasi Surat Pernyataan (2).................................................................................................................. 35

Lampiran 5: Ilustrasi Format Persetujuan Pembimbing....................................................................................................................... 36

Lampiran 6: Ilustrasi Format Lembar Pengesahan................................................................................................... 37

Lampiran 7: Pedoman Transliterasi Aksara Arab ke Latin.............................................................................................................. 38

Lampiran 8: Ilustrasi Abstrak (1) Berbahasa Indonesia....................................................................................................................... 40

Lampiran   9: Ilustrasi Abstrak (1) Berbahasa Inggris........................................................................................................... 41

Lampiran 10: Ilustrasi Kata Pengantar..................................................................................................... 42

Lampiran  11:  Ilustrasi Format Daftar Isi Penelitian Kualitatif (untuk Penelitian Kuantitatif menyesuaikan, seperti termuat dalam uraian sebelumnya)........................................................................ 43

Lampiran 13: Ilustrasi Format Daftar Gambar/Bagan............................................................................................ 46

Lampiran 14: Ilustrasi Format Daftar Lampiran...................................................................................................... 47

Lampiran 15: Ilustrasi Format Daftar Rujukan........................................................................................................ 48

Lampiran 16: Bukti Bimbingan Proposal/Tesis.............................................................................................. 49

Lampiran 17: Bukti Keikutsertaan pada Seminar Proposal Tesis.............................................................................................................. 50

Lampiran 18: Ilustrasi format Lembar Persetujuan Proposal Tesis.............................................................................................................. 52

 Lampiran 19:  Ilustrasi Format Persetujuan Pembimbing untuk Seminar Hasil..................................................................................... 53

Lampiran 20: Ilustrasi Format Riwayat Singkat Penelitian...................................................................................................... 54


BAB I

PENDAHULUAN

A.  Pengertian

Tesis merupakan Karya Tulis Ilmiah (KTI) yang disusun sebagai syarat untuk menyelesaikan studi Magister atau Strata Dua (S2). Tesis harus dilandasi dengan penelitian yang objektif, ilmiah, jujur, sesuai dengan ranah keilmuan mahasiswa. Seperti; tesis mahasiswa jurusan PAI diprioritaskan mengangkat tema penelitian yang berhubungan dengan lintas keilmuan PAI, Hukum Keluarga Islam (HKI) berorientasi pada aspek filosofi, yuridis dan sosiologis hukum. Oleh karena itu mahasiswa harus bersungguh-sungguh dalam mengikuti perkuliahan serta menganalisis diskusi materi perkuliahan dengan harapan mendapat inspirasi dalam menemukan tema yang akan diangkat pada penelitian Tesis. Mahasiswa diharapkan memahami dan menyukai tema yang telah dipilih, melalui studi pendahuluan di lapangan, tanpa ada paksaan. Hal ini bertujuan agar dapat menggambarkan kedalaman penguasaan penulis dalam bidang ilmu yang ditekuninya.

B.  Tujuan dan Kegunaan Pedoman

Buku Pedoman Penulisan Tesis ini merupakan acuan/pedoman secara teknis bagi civitas akademika khususnya mahasiswa dan dosen selaku pembimbing maupun penguji di Program Pascasarjana IAIN Kerinci dalam proses menyelesaikan tugas akhir tesis sebagai salah satu syarat kelulusan studi tingkat magister. Dengan pedoman ini, diharapkan agar mahasiswa mudah dan tidak kebingungan ketika menyusun tesis. Selain itu, pedoman ini berfungsi sebagai standar untuk menyeragamkan tesis dari segi format atau teknis penyusunan, sehingga dapat meminimalisir perbedaan teknis penulisan.

C. Kriteria

Mahasiswa S2 dalam menulis tesis harus memenuhi beberapa kriteria sebagai berikut:

1.   Menunjukkan pemahaman yang mendalam dan komprehensif terhadap topik yang dipilih dengan menggambarkan korelasi keilmuan yang dibahas dengan disiplin ilmu terkait lainnya (interdisiplin ilmu).

2.   Topik yang dipilih harus berdasarkan data yang diperolah ketika mahasiswa melakukan studi pendahuluan di lapangan.

3.   Menunjukkan penguasaan yang memadai terhadap keilmuan yang dikaji dan berkontribusi baik pada level pemanfaatan praktis, aplikatif dan pengembangan teoritis.

4.   Setiap mahasiswa diwajibkan untuk mempublikasikan hasil penelitiannya pada jurnal ilmiah tingkat nasional/internasional.

5.   Jumlah halaman minimal 75 halaman (tidak termasuk preliminaris dan lampiran).

D. Etika Penulisan

Penulisan karya ilmiah mahasiswa wajib menjunjung asas kejujuran dan obyektivitas ilmiah. Bentuk-bentuk yang bertentangan dengan nilai kejujuran dan obyektivitas seperti :

1.   Memanipulasi data yang sebenarnya tidak ada atau membuat data fiktif.

2.   Mengubah data sesuai dengan keinginan peneliti, terutama untuk mendukung simpulan yang diinginkan.

3.   Mengalih kerjakan penulisan tesis kepada orang lain.

4.   Mengambil kata-kata atau teks orang lain tanpa memberikan kutipan (plagiat), sehingga terkesan  seolah-olah mengakuisisi karya orang lain.

Secara khusus, buku pedoman ini menekankan penjelasan mengenai plagiat agar dapat diperhatikan oleh mahasiswa. Plagiat menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah pengambilan karangan (pendapat dan sebagainya) orang lain dan menjadikannya seolah-olah karangan (pendapat dan sebagainya) sendiri, misalnya menerbitkan karya tulis orang lain atas nama dirinya sendiri; ciplakan (Kamus Besar Bahasa Indonesia, 1988: 169).

Berikut adalah beberapa ilustrasi tindakan plagiat:

1.   Mengakui karya orang lain sebagai karya sendiri.

2.   Menyalin kata-kata atau ide orang lain tanpa menjelaskan sumbernya.

3.   Memberi info tidak benar tentang sumber kutipan.

4.   Mengubah kata-kata dari salinan kalimat yang dikutip tanpa menjelaskan sumber rujukannya.

5.   Menyalin terlalu banyak kata atau ide dari suatu sumber meskipun dicantumkan sumbernya.

Berikut Ilustrasi bentuk tindakan plagiat baik yang disengaja maupun tidak disengaja:

KRITERIA PLAGIAT

PLAGIAT YANG DISENGAJA

PLAGIAT TIDAK SENGAJA

Membeli, mencuri atau meminjam paper orang lain dan menyatakan sebagai karya sendiri.

Meminta orang lain untuk menulis paper dan menyatakan sebagai karya sendiri.

Menggunakan istilah-istilah atau kalimat ketika parafrasa yang sangat dekat dengan sumber asli.

Membangun argumen dengan meminjam cara berpikir orang lain tanpa menyebutkan sumbernya.

Menggunakan data dalam bentuk apapun tanpa menyebutkan sumbernya.

Pada prinsipnya semua pendapat orang lain harus dicantumkan sumbernya, baik yang berasal dari buku, jurnal, koran dan majalah, surat, blog, e-mail, pengumuman, atau  media lain yang merupakan hasil karya seseorang atau kelompok.

Pengecekan terhadap plagiat di PPs IAIN Kerinci menggunakan aplikasi Turnitin. Batas kesamaan tulisan/uraian dalam Proposal dan Tesis maksimal 30% (tiga puluh persen). Jika hasil plagiasi mahasiswa lebih dari batas standar yang telah ditentukan, konsekuensinya ialah mahasiswa belum diizinkan mengikuti ujian Proposal, Seminar Hasil dan Tesis.

E. Ketentuan Umum Penulisan

1.   Tesis merupakan salah satu komponen kurikulum program Strata 2 (Magister) dengan bobot 8 (Delapan) SKS.

2.   Naskah tesis, dapat ditulis dalam bahasa Indonesia, bahasa Arab, atau bahasa Inggris.

3.   Mahasiswa dibimbing oleh 2 (dua) orang dosen Pembimbing yang memenuhi syarat sesuai dengan kompetensi keilmuannya dan peraturan yang berlaku.

4.   Draft tesis yang telah disetujui oleh dosen pembimbing akan diuji dalam sidang munaqasah (Sidang Akhir) untuk menentukan kelulusan mahasiswa.

F.   Kode Etik Penulisan Karya Ilmiah

Kode etik penulisan karya ilmiah adalah aturan-aturan umum yang berlaku terkait dengan penulisan karya ilmiah sebagai berikut: 

1.   Merupakan karya sendiri, bukan plagiasi.

2.   Menggunakan rujukan dan sumber-sumber bacaan standar secara proporsional. 

3.   Menyebutkan sumber bacaan yang dikutip dengan jelas dan lengkap.


BAB II

PROPOSAL  TESIS

A. Komponen Proposal Tesis

Proposal tesis harus memenuhi sistematika penulisan sebagai berikut:

1.   Judul Penelitian

Judul penelitian tesis harus mencerminkan topik, masalah, variabel dan objek yang diteliti dengan menggunakan kata-kata yang jelas dan spesifik.

2.   Latar Belakang Masalah

 Bagian ini menjelaskan argumen yang bersifat akademik (theoretical review) atau telaah ulang hasil-hasil penelitian sebelumnya serta perkembangan terkini tentang topik yang diteliti dengan menyertakan alasan-alasan praktis mengapa penelitian ini perlu dilakukan, dengan merujuk pada literatur yang memadai dan up to date.

 Pemaparan latar belakang masalah dimulai dari hal-hal yang ideal dan diharapkan terjadi. Kemudian diikuti dengan penyajian tentang hasil pengamatan awal berupa fenomena-fenomena lapangan (empiris). Selanjutnya peneliti menjelaskan apa saja permasalahannya dan kemudian ditutup dengan pernyataan atau penegasan tentang pokok permasalahan dan pentingnya penelitian itu dilakukan.

3.   Identifikasi Masalah

Identifikasi masalah (problem identification) adalah proses dan hasil pengenalan masalah atau inventarisasi masalah. Identifikasi masalah merupakan langkah awal yang sangat penting dalam proses penelitian ketika peneliti menangkap fenomena yang berpotensi untuk diteliti. Secara umum, identifikasi masalah merupakan bagian dari proses penelitian yang dapat dipahami sebagai suatu upaya untuk mengenali  masalah yang ada dan patut diteliti. Lazimnya suatu indentifikasi masalah yang baik dibuat dengan menggunakan kalimat pernyataan. 

4.   Batasan/ Fokus Masalah

Batasan/fokus masalah merupakan substansi masalah yang dipandang paling urgen diteliti dari beberapa masalah yang ada. Karena itu, fokus masalah yang diambil harus lebih spesifik bukan mengulangi penulisan judul penelitian. Penjelasannya lebih detil dan rinci sehingga cakupan masalah yang terlalu luas dapat dibatasi/difokuskan guna mendapatkan hasil penelitian yang lebih komprehensif.

5.   Rumusan Masalah/Pertanyaan Penelitian

Bagian ini memformulasikan secara jelas dan ringkas tentang sub-sub pertanyaan yang diajukan peneliti untuk menjawab batasan/fokus permasalahan penelitian. Jumlah rumusan masalah dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan ketuntasan penelitian. Perumusan masalah disusun dalam bentuk kalimat tanya.

6.   Tujuan dan Manfaat Penelitian

Tujuan penelitian pada dasarnya merupakan hal spesifik yang diinginkan dari penelitian berdasarkan rumusan masalah. Tujuan penelitian antara lain untuk: mencari (to explore), menggambarkan (to describe), memahami (to understand), menjelaskan (to explain), dan memprediksi (to predict) permasalahan tertentu atau permasalahan keilmuan tertentu yang dianggap memiliki potensi baik untuk manfaat praktis, maupun manfaat pengembangan keilmuan itu sendiri. Manfaat penelitian menggambarkan kegunaan penelitian baik secara praktis maupun teoritis.

Kriteria tujuan penelitian menyesuaikan dengan rumusan masalah. Jika rumusan berbentuk “Apa” maka tujuannya adalah “Untuk menjelaskan karakteristik”. Jika rumusan diawali dengan “Bagaimana” maka tujuannya adalah “Untuk mendeskripsikan proses”, dan begitu seterusnya. Selanjutnya jumlah rumusan menentukan jumlah tujuan. Jika rumusan minimal sebanyak 3, maka tujuan penelitian juga ada 3.

7.   Landasan Teori

Secara umum, teori didefinisikan sebagai seperangkat konsep, asumsi, dan generalisasi yang digunakan untuk menjelaskan suatu gejala atau fenomena tertentu. Dengan demikian, teori memiliki tiga fungsi dalam penelitian ilmiah, yaitu explanation, prediction, dan control atau pengendalian terhadap suatu gejala. Dalam konteks ilmiah, suatu teori berfungsi:

a.   Memperjelas dan mempertajam ruang lingkup variabel.

b.   Memprediksi dan memandu dalam menemukan fakta yang kemudian dipakai untuk merumuskan hipotesis dan menyusun instrument penelitian.

c.   Mengontrol proses dan hasil penelitian, untuk kemudian dipakai dalam memberikan saran teoritis dan praktis.

 Seluruh kegiatan penelitian, mulai dari tahap awal sampai tahap akhir harus merupakan suatu kesatuan kerangka pemikiran yang utuh dalam rangka mencari jawaban-jawaban ilmiah terhadap masalah-masalah yang diteliti. Kerangka pemikiran dibuat dalam suatu skema yang menggambarkan isi penelitian secara keseluruhan, dari sisi mekanisme, ketersediaan dan pengolahan data, dan penyajiannya. Dianjurkan agar kerangka pemikiran dilengkapi dengan peta konsep dan penjelasan naratif yang jelas diadopsi dari teori-teori yang ada.

 Kriteria landasan teori biasanya terdiri dari; konsep/pengertian/definisi, urgensi, tujuan, fungsi, jenis, penerapan, faktor pendukung-penghambat dan sebagainya. Adapun teori yang sangat dianjurkan untuk dirujuk oleh mahasiswa diprioritaskan pada literasi-literasi baru terbitan 3 tahun terakhir.

8.   Studi Kajian Terdahulu yang Relevan

Studi kajian terdahulu yang relevan berisi tentang telaah kajian-kajian yang pernah dilakukan sebelumnya terkait dengan masalah penelitian. Bagian ini selain dimaksudkan untuk mengidentifikasi persamaan dan perbedaan kajian yang diangkat dengan kajian lainnya sehingga tidak terjadi duplikasi, justru dimaksudkan juga untuk mengungkapkan sejumlah manfaat yang dapat digunakan penulis untuk penajaman penelitian yang sedang dilakukannya. Studi kajian terdahulu yang relevan ini dapat dipaparkan dalam sub bab tersendiri.

Kriteria literatur yang dapat dijadikan Studi Kajian Terdahulu adalah minimal Tesis, dan Jurnal Sinta 2. Diprioritaskan untuk menjadikan Disertasi dan Jurnal terindeks Scopus Q1, Q2, Q3 dan Q4 sebagai Studi Kajian Terdahulu yang Relevan.

 

9.   Konsepsi Operasional

Kerangka operasional merupakan salah satu unsur penelitian yang memaparkan tentang apa dan bagaimana suatu variabel itu akan diukur, melakukan pengukuran, dan maknanya bagi peneliti sehingga dapat memudahkan pelaksanaan penelitian. Untuk itu, kebutuhan akan kerangka operasional dari masing-masing konsep yang diukur menjadi semakin penting guna menggambarkan perilaku atau gejala yang dapat diamati.

Kerangka operasional diformulasikan setelah peneliti mengkaji dengan baik teori-teori yang dipakai dan studi terdahulu yang relevan. Dengan demikian, peneliti dapat mengungkapkan pemahamannya secara holistik mengenai variabel penelitian dengan lebih sistematis, dapat diuji dan diketahui kebenarannya secara ilmiah.

10.    Hipotesis (jika diperlukan)

Hipotesis adalah suatu pernyataan sementara atau dugaan jawaban yang dianggap paling memungkinkan, tapi masih harus dibuktikan dengan penelitian. Dugaan jawaban sementara ini pada prinsipnya bermanfaat untuk membantu peneliti agar proses penelitiannya lebih terarah. Selain itu hipotesis dapat digunakan untuk menguji kebenaran teori dan mendorong munculnya teori baru. (Penelitian kuantitatif)

11.    Metodologi Penelitian

Metodologi penelitian meliputi pendekatan dan jenis penelitian (kajian kepustakaan, kajian lapangan, kajian kualitatif, atau kajian kuantitatif), populasi dan sampel, subjek dan informan, sumber data, teknik pengumpulan data dan analisis data. Kualitas hasil penelitian tergantung dari kualitas dan keabsahan data yang didapat, di samping proses pengolahan yang dilakukan.  Oleh karena itu, variabel, populasi dan sampel yang dipakai, instrumen pengumpulan data, desain penelitian, dan alat-alat analisis harus telah disiapkan dengan sebaik-baiknya. Keabsahan metodologi dianggap paling penting dalam menilai kualitas hasil penelitian.

12.    Jadwal Penelitian

Dalam sebuah proposal penelitian, penulis perlu merumuskan jadwal pelaksanaan penelitian yang akan dilakukan agar waktu setiap tahapan dapat diperhitungkan dengan realistis, dan bekerja secara sistematis dan terencana.

13.    Daftar Kepustakaan

Daftar kepustakaan memuat referensi primer dan sekunder yang terdiri dari buku-buku, jurnal, majalah, atau bahan pustaka lainnya yang relevan dan mutakhir sesuai dengan perkembangan teknologi informasi.  Daftar kepustakaan juga dapat dilengkapi dengan tulisan-tulisan dari website atau bahan lain dari internet, selama ditulis sesuai dengan aturan yang berlaku.

Secara umum, rujukan yang digunakan untuk materi utama sebanyak 70 %, sementara sisanya adalah penggunaan materi pendukung. Penulis dianjurkan untuk menggunakan referensi artikel jurnal ilmiah. Jumlah minimal daftar kepustakaan untuk tesis minimal tesis 25 referensi.

 

B.  Syarat Pengajuan Proposal

Pengajuan proposal tesis, harus memenuhi syarat sebagai berikut:

1.   Syarat Administratif dan Keuangan

a.   Terdaftar secara formal sebagai mahasiswa pada Program Pascasarjana IAIN Kerinci pada semester dan tahun akademik yang ditempuh;

b.   Telah melunasi seluruh kewajiban keuangan sampai dengan semester dan tahun akademik yang sedang berjalan;

c.   Melampirkan fotokopi bukti pembayaran uang kuliah semester yang telah ditempuh.

 

 

 

2.   SyaratAkademik

a.   Proposal dapat diajukan oleh mahasiswa semester III (tiga) dan telah lulus mata kuliah Metodologi Penelitian lanjut untuk program studi PAI dan metodologi penelitian hukum lanjut untuk program studi HKI.

b.   Proposal yang diajukan merupakan pengembangan dari sinopsis yang telah disetujui oleh pembimbing akademik dan ketua Prodi.

c.   Proposal yang diajukan telah mendapatkan persetujuan dari pembimbing akademik

C.  Proses Penulisan dan Ujian Proposal

1.   Setelah semua syarat di atas terpenuhi, mahasiswa dianjurkan berkonsultasi dengan Dosen Penasehat Akademik tentang masalah dan tema penelitian yang akan ditulis.

2.   Setelah dikonsultasikan, mahasiswa menulis proposal penelitian secara lengkap.

3.   Setelah mendapat persetujuan dosen penasehat akademik, proposal penelitian diajukan kepada Program Studi untuk dipelajari dan ditentukan dosen pembimbing penulisan proposal tesis.

4.   Pembimbing proposal memberikan koreksi dan saran tertulis untuk perbaikan-perbaikan.

5.   Proposal tesis dapat diseminarkan manakala sudah dipandang layak dan/atau ditolak manakala belum layak oleh dosen pembimbing penulisan proposal.

6.   Seminar proposal dilakukan secara terbuka dihadapan tim penguji yang dibentuk oleh Program Studi.

7.   Apabila kesimpulan akhir dari tim penguji seminar proposal menyatakan bahwa proposal tesis mahasiswa “ditolak” atas dasar/pertimbangan yang logis, jelas dan akurat, maka mahasiswa yang bersangkutan harus mengajukan ulang judul/proposal penelitian yang lain atau berbeda dengan judul/proposal tesis sebelumnya, serta memenuhi prosedur/persyaratan sebagaimana ketentuan yang sudah ditetapkan.


 

BAB III

SISTEMATIKA PENULISAN

Sistematika penulisan tesis, dibagi ke dalam tiga bagian: prelimenaris, isi, dan administrasi penelitian.

A. Bagian Prelimenaris

Bagian ini terdiri dari:

1.   Sampul luar/hard cover (tidak diberi nomor halaman)

2.   Sampul dalam (tidak diberi nomor halaman)

3.   Lembar judul

4.   Lembar pernyataan keaslian karya

5.   Lembar persetujuan pembimbing

6.   Lembar pengesahan tesis

7.   Persembahan dan Motto

8.   Abstrak

9.   Kata pengantar

10. Daftar isi

11. Transliterasi (jika ada)

12. Daftar tabel (jika ada)

13. Daftar gambar/bagan ( jika ada )

14. Daftar lampiran

15. Daftar istilah (jika ada)

Secara keseluruhan, nomor halaman bagian prileminaris ini diberi angka Romawi kecil (misalnya: i, ii, iii, dan seterusnya) sebagai penanda halaman.

1. Halaman Sampul

Halaman sampul terdiri dari dua bagian: luar dan dalam. Sampul luar berbentuk hard cover. Halaman sampul dalam berisi teks yang sama dengan yang tertera pada halaman sampul luar, tetapi ditulis di atas kertas biasa dan tidak menggunakan logo. Teks pada halaman sampul luar dan sampul dalam tersebut terdiri dari:

a.   Judul;

b.   Kata “TESIS”;

c.   Logo Institut (terlampir);

d.   Nama Penulis;

e.   Nomor Induk Mahasiswa (NIM);

f.    Nama Program Studi, Program Pascasarjana, dan Institut; dan

g.   Tahun Penyelesaian (Masehi dan Hijriah).

Huruf yang digunakan untuk bagian lembar sampul ini adalah Times New Roman, dengan ukuran 14 untuk judul, nama Program Studi, Institut, dan tahun penyelesaian tugas akhir tersebut. Ukuran 12 untuk nama penulis, Nomor Induk Mahasiswa (NIM), dan kata “TESIS”. Semua teks tersebut disusun secara simetris tengah (center) dengan tulisan Latin. Ilustrasinya dapat dilihat pada lampiran 1 dan 2.

 

2.   Lembar Judul

Komponen teks pada bagian lembar judul ini sama persis dengan komponen teks pada lembar sampul bagian dalam, yang membedakannya hanya jenis kertasnya dan dilengkapi dengan “keterangan tujuan penulisannya” (ukuran font: 12) yang dimuat dibawah kata “TESIS”. Lembar judul dihitung sebagai halaman Romawi pertama dari bagian awal karya, nomor halaman diketik dengan huruf “i”. Ilustrasi lembar judul dapat dilihat pada lampiran 3.

3.   Lembar Pernyataan Keaslian Karya

Lembar ini berisi pernyataan dari penulis tentang keaslian karyanya, dan kesiapan untuk memberikan pertanggungjawaban jika ditemukan unsur plagiat. Lembar pernyataan harus dibubuhi tanda tangan penulis dan bermaterai Rp 10.000,-

Kata “Lembar Pernyataan” ditulis tebal (bold) dengan huruf kapital dan diletakkan di tengah. Ilustrasi lembar pernyataan dapat dilihat pada lampiran 4.

4.   Lembar Persetujuan Pembimbing

Lembar persetujuan pembimbing merupakan bukti bahwa pembimbing menyetujui draft tulisan yang diajukan, terutama untuk tahapan seminar hasil dan ujian munaqasah. Teks lembar ini terdiri dari judul karya, keterangan, nama penulis, nomor induk mahasiswa, dan harus dibubuhi tanda tangan pembimbing. Halaman persetujuan pembimbing merupakan prasyarat, sebelum draft tulisan diujikan. Ilustrasi lembar persetujuan pembimbing dicantumkan pada lampiran 5.

5.   Halaman Pengesahan

Halaman pengesahan merupakan pernyataan bahwa draft tulisan telah diujikan di depan sidang penguji dan telah diperbaiki sesuai dengan koreksi dan saran tim penguji. Karena itu, selain mencantumkan tanggal dilaksanakannya ujian, halaman pengesahan ini juga harus dibubuhi tanda tangan tim penguji. Dengan ditandatanganinya lembar pengesahan itu, berarti tim penguji telah mengetahui dan menyetujui versi draft akhir tulisan.

Halaman pengesahan merupakan prasyarat agar ijazah dan transkrip nilai yang asli dapat diberikan kepada penulis. Kata “Lembar Pengesahan” ditulis tebal dengan huruf kapital dan diletakkan di tengah, dengan tiga ketukan ke bawah. Ilustrasi halaman pengesahan dapat dilihat pada lampiran 6.

6.   Halaman Pedoman Transliterasi

Transliterasi dalam penulisan ilmiah digunakan secara konsisten sesuai dengan pedoman yang berlaku di IAIN Kerinci. Ilustrasi transliterasi dapat dilihat pada lampiran 7.

7.   Abstrak

Abstrak ditulis dengan jumlah kata antara 200 sampai dengan 300. Abstrak terdiri dari nama penulis, tahun, judul, permasalahan, tujuan, metode, dan hasil penelitian serta kata kunci. Abstrak ditulis dalam dua bahasa: bahasa Indonesia dan bahasa Inggris/bahasa Arab.

Kata “abstrak” ditulis tebal dengan huruf kapital serta diletakkan di tengah. Nama lengkap penulis diketik dengan huruf kapital 2 (dua) spasi di bawah judul dan uraian diketik 1 (satu) spasi dimulai dari sisi kiri, kemudian judul penelitian. Huruf pertama setiap kata pada judul diketik dengan huruf kapital kecuali kata depan dan kata sambung. Ilustrasi abstrak dapat di lihat pada lampiran 8 dan 9.

 

8.   Kata Pengantar

Kata pengantar berisi ucapan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang secara langsung telah membantu penyelesaian skripsi, tesis dan disertasi. Ucapan terima kasih disampaikan secara wajar, tidak berlebihan, tidak terlalu merendahkan diri, dan tidak perlu ada ucapan permintaan maaf atas segala kekurangan yang terdapat dalam karya tulisnya, karena hal tersebut biasa dalam sebuah studi ilmiah.

Ucapan terimakasih ditujukan kepada civitas akademika (rektor, direkur, wadir, ketua prodi, sekjur prodi), dosen pembimbing, dosen penguji, pihak sekolah/instansi tempat melakukan penelitian, teman sejawat, dan atau keluarga. “Kata Pengantar” ditulis tebal dengan huruf kapital serta diletakkan di tengah. Ilustrasi kata pengantar tercantuk pada lampiran 10.

9.   Daftar Isi

Daftar isi memuat struktur tulisan mulai dari judul sampai lampiran. Semua lembar yang terletak sebelum kata pengantar tidak perlu dicantumkan dalam daftar isi.

Penulisan judul-judul dan sub-judul, seperti kata “BAB” ditulis dengan huruf kapital di tengah, kemudian diikuti nomor dan judul bab. Selanjutnya, di bawah judul bab dicantumkan nomor dan judul-judul sub bab. Nomor halaman yang menunjukkan letak masing-masing bagian dicantumkan di sebelah kanan dihubungkan melalui titik-titik secukupnya.

Kata “daftar isi” ditulis tebal dengan huruf kapital dan diletakkan di tengah. Ilistrasi daftar isi dapat di lihat pada lampiran 11.

10. Daftar Tabel

Jika dalam sebuah tesis terdapat lebih dari lima buah tabel, perlu dibuatkan daftar tabel tersendiri beserta nomor tabel dan nomor halamannya. Kata-kata “daftar tabel” ditulis tebal dengan huruf kapital serta diletakkan di tengah bagian atas.

Selanjutnya judul-judul tabel dicantumkan secara berurutan, masing-masing diikuti nomor halaman pemuatannya. Ilustrasi daftar tabel dapat dicantumkan pada lampiran 12.

11. Daftar Gambar/Bagan

Jika dalam sebuah tesis terdapat lebih dari lima buah gambar/ilustrasi atau bagan seperti diagram, grafik, gambar, dan sebagainya, diperlukan daftar gambar/bagan tersendiri. Cara penyusunannya sama dengan tabel. Kata-kata “daftar gambar/bagan” ditulis tebal dengan huruf kapital dan diletakkan di tengah.  Ilustrasinya dicantumkan pada lampiran 13.

B.  Bagian Isi

Penjelasan atas beberapa prinsip dasar yang harus ada dalam bagian isi tesis ini sudah dijelaskan dalam bab tentang proposal penelitian. Berikut Ilustrasi sistematika penulisan untuk penelitian kuantitatif dan penelitian kualitatif, yaitu:

1.   Penelitian Kualitatif

Bagian isi penelitian kualitatif, dapat disusun dengan mengikuti sistematika sebagai berikut :

BAB I   PENDAHULUAN

A.  Latar Belakang

B.  Identifikasi Masalah

C.  Fokus Penelitian

D.  Pertanyaan Penelitian

E.   Tujuan dan Manfaat Penelitian

BAB II  KAJIAN PUSTAKA

A.         Landasan Teori

B.          Kajian Penelitian Terdahulu yang Relevan

C.          Kerangka Operasional

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A.  Pendekatan dan Jenis Penelitian

B.  Subjek dan Informan Penelitian

C.  Setting Penelitian

D.  Jenis dan Sumber Data

E.   Teknik Pengumpulan Data

F.   Instrumen Pengumpulan Data

G.  Teknik Analisis Data

H.  Teknik Pemeriksaan Keabsahan Data

BAB IV DESKRIPSI TEMUAN PENELITIAN

A.  Temuan Umum

B.  Temuan Khusus

C.  Pembahasan

 

BAB V  PENUTUP

A.  Simpulan

B.  Implikasi

C.  Saran

DAFTAR KEPUSTAKAAN

2.   Penelitian Kuantitatif

Bagian isi penelitian kuantitatif, dapat disusun dengan mengikuti sistematika sebagai berikut:

BAB I      PENDAHULUAN

A.   Latar Belakang

B.   Identifikasi Masalah

C.   Batasan Masalah

D.   Rumusan Masalah

E.   Tujuan dan Manfaat Penelitian

 

BAB II    KAJIAN PUSTAKA

A.  Teori terkait dengan variabel penelitian

B.  Tinjauan Kajian Terdahulu yang Relevan

C.  Kerangka Pemikiran (jika ada)

D.  Hipotesis (jika ada)

BAB III  METODOLOGI PENELITIAN

A.  Pendekatan dan Jenis Penelitian

B.  Populasi dan Sampel

C.  Tempat dan Waktu Penelitian

D.  Jenis dan Sumber Data

E.   Teknik Pengumpulan Data

F.   Instrumen Pengumpulan Data

G.  Teknik Analisis Data

BAB IV   TEMUAN PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A.  Desripsi Data

B.  Pembahasan

C.  Keterbatasan Penelitian

BAB V    PENUTUP

A.  Simpulan

B.  Implikasi

C.  Saran

DAFTAR KEPUSTAKAAN

 

3.   Penelitian Research and Development/RnD

Bagian isi penelitian RnD, dapat disusun dengan mengikuti sistematika sebagai berikut:

BAB I      PENDAHULUAN

A.  Latar Belakang

B.  Identifikasi Masalah

C.  Batasan Masalah

D.  Rumusan Masalah

E.   Tujuan dan Manfaat Penelitian

BAB II    TINJAUAN PUSTAKA

A.  Teori terkait dengan variabel penelitian

B.  Tinjauan Kajian Terdahulu yang Relevan

C.  Kerangka Pemikiran (jika ada)

D.  Hipotesis (jika ada)

BAB III  METODOLOGI PENELITIAN

A.  Pendekatan dan Jenis Penelitian

B.  Model Pengembangan

C.  Populasi dan Sampel

D.  Tempat dan Waktu Penelitian

E.   Sumber Data

F.   Teknik Pengumpulan Data

G.  Instrumen Penelitian

H.  Teknik Analisis Data

BAB IV   TEMUAN PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A.  Temuan Penelitian

B.  Pembahasan

C.  Keterbatasan Penelitian

BAB V    PENUTUP

A.  Simpulan

B.  Implikasi

C.  Saran

DAFTAR KEPUSTAKAAN

 

 

 

C.  Bagian Administrasi

Administrasi penelitian merupakan bagian akhir dari kelengkapan tesis yang harus dilampirkan. Bagian ini  terdiri dari terdiri: instrumen penelitian (seperti angket dan skala pengukuran, panduan observasi dan wawancara), hasil perhitungan (tabulasi, hasil uji, dan hasil analisis data), catatan observasi dan wawancara, dokumentasi yang dipandang penting, izin penelitian, keterangan sudah melakukan penelitian, dan daftar riwayat hidup. 


 

BAB IV

TEKNIK PENULISAN KARYA ILMIAH

A.  Jenis Kertas.

Kertas yang digunakan dalam penulisan karya ilmiah ialah kertas HVS putih 70 gsm (gram per square meter) berukuran A4 (21 cm X 29,7 cm). Adapun cover tesis menggunakan kertas tebal (hard cover) berwarna merah, mengkilat, dan ditulis dengan tinta berwarna hitam.

B.  Margin.

Pengetikan dilakukan hanya satu wajah kertas (tidak timbal balik) dengan menggunakan ukuran margin stلndar berikut ini:

1.   Bagian atas 4 cm 

2.   Bagian bawah 3 cm 

3.   Bagian kiri 4 cm

4.   Bagian kanan 3 cm. 

Ketentuan ini digunakan untuk setiap halaman, termasuk halaman bertajuk, seperti kata pengantar, daftar isi, dan awal bab.      

C.  Jenis Huruf dan Format Penulisan.

1.   Huruf Latin

a.   Jenis huruf yang digunakan dalam penulisan karya ilmiah yang menggunakan huruf latin adalah Times New Roman, dengan ukuran 12 pts (points). Untuk Body Text dan Times New Roman, dengan ukuran 10 pts untuk Foot Note. 

b.   Spasi antar baris yang digunakan adalah 1,5 spasi untuk Body Text, sedangkan untuk Foot Note adalah 1 spasi.

2.   Huruf Arab

a.   Penulisan Karya ilmiah yang menggunakan Huruf Arab, menggunakan jenis huruf Traditional Arabic dengan ukuran 16 pts untuk Body Text, sedangkan untuk Foot Note menggunakan Traditional Arabic 12 pts.

b.   Spasi antar baris yang digunakan adalah 1,5 (satu koma lima) untuk Body Text, sedangkan untuk Foot Note adalah 1 spasi.

3.   Penggunaan Huruf Kapital, Huruf Tebal dan Huruf Miring 

a.   Penulisan judul dan nama lembaga di halaman cover dan halaman judul menggunakan huruf  kapital semua dan cetak tebal (bold).

b.   Penulisan judul dalam tajuk pernyataan keaslian, halaman pengesahan, pedoman transliterasi, kata pengantar, abstrak, daftar isi, daftar tabel, daftar lampiran, dan lain-lain menggunakan huruf kapital semua dan tetap menggunakan Times New Roman 12 pts dan cetak tebal (bold).

c.   Penulisan bab dan judul bab menggunakan huruf kapital semua dan cetak tebal (bold).

d.   Penulisan sub judul menggunakan huruf kapital hanya pada awal setiap kata dan cetak tebal (bold).

e.   Huruf kapital juga digunakan untuk awal kata yang terletak di awal kalimat, setelah tanda baca titik, tanda tanya, atau tanda seru.

f.    Nama orang, nama agama, nama kota, nama provinsi, nama pulau, nama gunung, dan seterusnya juga menggunakan huruf kapital pada awal katanya sesuai dengan ketentuan tata Bahasa Indonesia.

g.   Penulisan kata Asing dan bahasa daerah (Arab, Inggris, daerah, dan sebagainya), serta kata yang berasal dari Transliterasi Arab adalah dengan tulisan yang dicetak miring (italic).

4.   Penulisan Bab

a.   Bab baru dalam karya ilmiah, selain artikel dan makalah, selalu dimulai pada halaman baru.

b.   Penulisan bab dengan Judul bab berjarak 1,5 spasi yang diletakkan di bagian tengah (center). 

c.   Penulisan judul sub bab diletakkan pada margin kiri, dengan jarak 4 spasi dari Judul bab, dan antara judul sub bab dengan baris berikutnya tetap berjarak 1,5 spasi.

d.   Penulisan judul sub bab baru dengan baris terakhir pada sub bab sebelumnya berjarak 2 spasi.

D.  Penulisan Paragraf, Kutipan Langsung, Terjemahan, dan Abstrak

1.   Awal paragraf dalam teks ditulis menjorok ke dalam berjarak 1,5 cm (tujuh ketukan) dari margin kiri, sedangkan margin kanan tetap lurus (justify), sedangkan baris-baris selanjutnya dalam paragrap harus lurus tepi kiri dan kanannya (justify). 

2.   Kutipan langsung yang berjumlah kurang dari 5 baris dimasukkan ke dalam teks dan diberi tanda petik rangkap pada awal dan akhir kutipan, sedangkan yang berjumlah 5 baris atau lebih berjarak 1 spasi. Berbeda dari body teks, kutipan langsung yang berjumlah lima baris atau lebih selain ditulis dengan satu spasi, semua baris dalam paragraph tersebut menjorok ke dalam 5 ketukan dari margin kiri. Jarak antara kutipan langsung dari bagian atas dan bawah body teks diberi jarak 1,5 spasi.

3.   Penulisan terjemahan al-Qur’an dan Hadits ditulis 1 spasi sebagaimana penulisan kutipan langsung yang jumlah barisnya 5 baris atau lebih. Sementara untuk teks asing lainnya sama dengan penulisan kutipan langsung, jika berjumlah 2-4  baris tetap 1,5 spasi, sedangkan yang berjumlah 5 baris atau lebih berjarak 1 spasi.

4.   Teks dalam tabel berjarak satu spasi, sedangkan judul tabel dan gambar (jika ada dalam body teks) ditulis berjarak 3 spasi dari teks di atas dan di bawahnya. 

5.   Penulisan abstrak antar barisnya juga berjarak 1 spasi, hanya saja margin kanan dan kiri tetap berbanding lurus dengan body teks, kecuali awal paragraf yang menjorok ke dalam 1,5 cm.

E.  Penomoran

1.   Penomoran untuk halaman awal tesis yang meliputi halaman judul, pengantar, daftar isi dan lain-lain menggunakan angka Romawi kecil (i, ii, iii, dan seterusnya), dengan menggunakan Times New Roman 12 pts, yang diletakkan di bawah tengah.

2.   Penomoran untuk halaman mulai dari BAB I (PENDAHULUAN) hingga bagian akhir karya ilmiah menggunakan angka Arab (1, 2, 3, dan seterusnya). 

3.   Peletakan nomor halaman body teks diletakkan di bagian atas kanan, kecuali halaman yang mempunyai bab dan Judul bab diletakkan di bagian bawah tengah. 

4.   Penomoran bab menggunakan angka Romawi besar (I, II, III, dan seterusnya), 

5.   Penomoran sub bab menggunakan huruf kapital (A, B, C, D, dan seterusnya), 

6.   Penomoran anak sub bab menggunakan angka Arab (1, 2, 3, dan seterusnya).

7.   Penomoran berikutnya menggunakan huruf alfabet kecil (a, b, c, d, dan seterusnya), dilanjutkan penggunaan angka romawi dengan kurung tutup lalu koma (Ilustrasi: 1), 2), 3), … dan seterusnya), berikutnya menggunakan huruf alfabet dengan kurung tutup lalu koma (Ilustrasi: a), b), c), d), dan seterusnya). 

8.   Penomoran footnote ditulis dengan menggunakan angka arab (1, 2, 3, 4, dan seterusnya) dengan tidak menggunakan titik dan spasi setelahnya.

F.  Format Halaman Cover dan Halaman Judul

Pada halaman cover (hard cover) dan halaman judul semuanya ditulis di tengah (centre) dengan ketentuan sebagai berikut:

1.   Judul ditulis dengan jarak dari tepi atas 4 cm, menggunakan 1 spasi, semua ditulis dengan huruf kapital.

2.   Anak judul (jika ada) dipisahkan dengan tanda titik dua (:) apabila masih bisa disambung dengan judul utama, dan tidak diakhiri dengan tanda baca. Sedangkan anak judul yang berupa keterangan dari judul utama ditulis dalam kurung dan diletakkan di bawahnya.

3.   Bentuk dan kegunaan karya ilmiah ditulis dengan berjarak empat spasi di bawah baris terakhir judul, menggunakan huruf kapital pada setiap awal kata, dan tidak diakhiri tanda baca, hanya ditulis di halaman judul (cover dalam).

4.   Lambang Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kerinci diletakkan di bawah kata ‘TESIS” untuk sampul luar (hard cover) dan sampul dalam. Sedangkan pada lembar/halaman judul, logo diletakkan di bawah tulisan kegunaan karya ilmiah. (Lihat lampiran 3)

5.   Nama penulis ditulis lengkap, menggunakan huruf kapital pada awal setiap kata (tanpa titel), di atasnya ditulis kata ”oleh” (huruf kecil semua), di bawahnya ditulis Nomor Induk Mahasiswa (NIM), menggunakan 1 spasi, dan tidak diakhiri dengan tanda baca.

6.   Nama Program Pascasarjana, Institut, dan tahun penyusunan, ditulis di bawah NIM penulis, ditulis dengan menggunakan dua spasi, dan tidak diakhiri dengan tanda baca.

7.   Khusus untuk halaman cover (hard cover) perlu memperhatikan keseimbangan jarak margin bawah, atas, kanan dan kiri, sedangkan untuk halaman judul menyesuaikan dengan ketentuan.

G. Pedoman Transliterasi

Untuk memudahkan penerapan alih aksara dalam penulisan tugas akhir, pedoman alih aksara ini disusun sebagai berikut:

1.   Padanan Aksara

Berikut adalah daftar aksara Arab dan padanannya dalam aksara latin:

Huruf Arab

Huruf Latin

Keterangan

ا

 

tidak dilambangkan

ب

b

be

ت

t

te

ث

ts

te dan es

ج

j

je

ح

h

h dengan garis bawah

خ

kh

ka dan ha

د

d

de

ذ

dz

de dan zet

ر

r

er

ز

z

zet

س

s

es

ش

sy

es dan ye

ص

s

es dengan garis di bawah

ض

d

de dengan garis di bawah

ط

t

te dengan garis dibawah

ظ

z

zet dengan garis bawah

ع

koma terbalik di atas hadap kanan

غ

gh

ge dan ha

ف

f

ef

ق

q

ki

ك

k

ka

ل

l

el

م

m

em

ن

n

en

و

w

we

ھـ

h

ha

ء

`

apostrof

ي

y

ye

2.   Vokal

Vokal dalam bahasa Arab, seperti vokal bahasa Indonesia, terdiri dari vokal tunggal atau monoftong dan vokal rangkap atau diftong. Untuk vokal tunggal, ketentuan alih aksaranya adalah sebagai berikut:

Tanda Vokal Arab

Tanda Vokal Latin

Keterangan

ــَـ

a

Fathah

ــِـ

i

Kasrah

ــُـ

u

Dammah

Adapun untuk vokal rangkap, ketentuan alih aksaranya adalah sebagai berikut:

Tanda Vokal Arab

Tanda Vokal Latin

Keterangan

ــَـ ي

ai

a dan i

ــَـ  و

au

a dan u

3.   Vokal Panjang

Ketentuan alih aksara vokal panjang (mad), yang dalam bahasa Arab dilambangkan dengan harakat dan huruf, yaitu:

Tanda Vokal Arab

Tanda Vokal Latin

Keterangan

ـَـ

â

a dengan topi di atas

ـِـْ

î

i dengan topi di atas

ـُـْ

û

u dengan topi di atas

4.   Kata Sandang

Kata sandang, yang dalam sistem aksara Arab dilambangkan dengan huruf, yaitu dialihaksarakan menjadi huruf /l/, baik diikuti huruf syamsiyah maupun huruf kamariah. Ilustrasi: al-rijâl bukan ar-rijâl, al-dîwân bukan ad-dîwân.

 

5.   Syaddah (Tasydîd)

Syaddah atau tasydîd yang dalam sistem tulisan Arab dilambangkan dengan sebuah tanda (ــّـ) dalam alih aksara ini dilambangkan dengan huruf, yaitu dengan menggandakan huruf yang diberi tanda syaddah itu. Akan tetapi, hal ini tidak berlaku jika huruf yang menerima tanda syaddah itu terletak setelah kata sandang yang diikuti oleh huruf-huruf syamsiyah. Misalnya, kata  (الضرورة)tidak ditulis ad-darûrah melainkan al-darûrah, demikian seterusnya.

6.   Ta Marbûtah

Berkaitan dengan alih aksara ini, jika huruf ta marbûtah terdapat pada kata yang berdiri sendiri, maka huruf tersebut dialihaksarakan menjadi huruf /h/ (lihat Ilustrasi 1 di bawah).  Hal yang sama juga berlaku jika tamarbûtah tersebut diikuti oleh kata sifat (na‘t) (lihat Ilustrasi 2). Namun, jika huruf ta marbûtah tersebut diikuti kata benda (ism), maka huruf tersebut dialihaksarakan menjadi huruf /t/ (lihat Ilustrasi  3).

No

Kata Arab

Alih Aksara

1

الطريقة

al-tarîqah

2

الجميعة الاسلامية

al-jâmî’ah al-islâmiyyah

3

وحدةالوجود

wahdat al-wujûd

7.   Huruf Kapital

Meskipun dalam sistem tulisan Arab huruf kapital tidak dikenal, dalam alih aksara ini huruf kapital tersebut juga digunakan, dengan mengikuti ketentuan yang berlaku dalam Ejaan Bahasa Indonesia (EBI), antara lain untuk menuliskan permulaan kalimat, huruf awal nama tempat, nama bulan, nama diri, dan lain-lain. Jika nama diri didahului oleh kata sandang, maka yang ditulis dengan huruf kapital tetap huruf awal nama diri tersebut, bukan huruf awal atau kata sandangnya. Ilustrasi: Abû Hâmid al-Ghazâlî bukan Abû Hâmid Al-Ghazâlî, al-Kindi bukan Al-Kindi.

Beberapa ketentuan lain dalam EBI sebetulnya juga dapat diterapkan dalam alih aksara ini, misalnya ketentuan mengenai huruf cetak miring (italic) atau cetak tebal (bold). Jika menurut EBI, judul buku itu ditulis dengan cetak miring, maka demikian halnya dalam alih aksaranya, demikian seterusnya.

Berkaitan dengan penulisan nama, untuk nama-nama tokoh yang berasal dari dunia Nusantara sendiri, disarankan tidak dialihaksarakan meskipun akar katanya berasal dari bahasa Arab. Misalnya ditulis Abdussamad al-Palimbani, tidak ‘Abd al-Samad al-Palimbânî; Nuruddin al-Raniri, tidak Nûr al-Dîn al-Rânîrî.

8.   Cara Penulisan Kata

Setiap kata, baik kata kerja (fi‘l), kata benda (ism), maupun huruf (harf) ditulis secara terpisah. Berikut adalah beberapa Ilustrasi alih aksara atas kalimat-kalimat dalam bahasa Arab, dengan berpedoman pada ketentuan-ketentuan di atas:

 

Kata Arab

Alih Aksara

ذهب الاستاذ

dzahaba al-ustâdzu

ثبت الاجر

tsabata al-ajru

الحركةالعصرية

al-harakah al-‘asriyyah

اشهدان لااله الاالله

asyhadu an lâ ilâha illâ Allâh

مولانا ملك الصالح

Maulânâ Malik al-Sâlih

Penulisan nama orang harus sesuai dengan tulisan nama diri mereka. Nama orang berbahasa Arab tetapi bukan asli orang Arab tidak perlu dialihaksarakan. Ilustrasi: Nurcholish Madjid, bukan Nûr Khâlis Majîd; Mohammad Roem, bukan Muhammad Rûm; Fazlur Rahman, bukan Fadl al-Rahmân.


 

BAB V

CATATAN KAKI

Catatan kaki (footnote) adalah salah satu dari tiga teknik penulisan yang bisa dipakai untuk menandai sumber data. Di samping catatan kaki, terdapat dua teknik penulisan lain, yaitu catatan akhir (endnote) dan catatan tengah (midlenote/innote). Pada prinsipnya catatan kaki dan catatan akhir sama, kecuali pada letaknya, dimana catatan kaki terletak di bagian bawah setiap halaman, sedangkan catatan akhir terletak di bagian belakang. Dibandingkan dengan catatan akhir, catatan kaki lebih praktis, sebab pembaca bisa langsung mengetahui identitas sumber yang disebutkan dalam halaman yang sama dengan kutipan. Di samping itu, catatan kaki juga dapat memberikan penjelasan penting yang dianggap akan mengganggu apabila dimasukkan pada tubuh tulisan. Karena itu, karya ilmiah cenderung lebih banyak menggunakan model catatan kaki, dibandingkan dengan dua model yang lain tadi. Dengan pertimbangan seperti itu, maka catatan kaki dipilih sebagai teknik yang diberlakukan dalam kegiatan penulisan karya ilmiah seperti artikel (untuk jurnal de jure dan jurisdictie), makalah (yang dipresentasikan dan tugas akademik mahasiswa), proposal tesis dan tesis di Program Pascasarjana (PPs) IAIN Kerinci. 

A.  Penulisan Nomor

Nomor footnote menggunakan angka Arab (1, 2, 3, dan seterusnya) di bawah garis yang memisahkan antara tubuh teks dengan footnote. Jarak antara satu nomor dengan nomor berikutnya dan antara nomor dengan garis pemisahnya diberi jarak 1,5 spasi (pengetikan footnote yang lebih dari 1 baris: 1 spasi). Nomor pada masing-masing bab diawali dari angka 1, 2, 3, dan seterusnya, dimana setiap nomor lurus dengan tubuh teks, tidak menjorok ke dalam, dan tidak diberi titik dan tidak ada spasi. Ilustrasi:

1Tore Lindholm et al., Kebebasan Beragama atau Berkeyakinan seberapa jauh? Sebuah Referensi tentang Prinsip dan Praktek (Jakarta: Kanisius, 2010), h. 45

B.  Penulisan Nama, Judul Buku, Kota Penerbit, Nama Penerbit, Tahun dan Halaman

Nama penulis dalam footnote ditulis langsung setelah nomor footnote (tanpa spasi) sebagaimana susunan nama aslinya, tidak mendahulukan nama akhir (last name), tanpa titel, koma (,) dan spasi. 

Judul buku ditulis setelah nama penulis dengan menggunakan cetak miring, diikuti koma. Setelah itu diikuti buka kurung, Kota Penerbit, titik dua, Nama Penerbit, koma, Tahun Terbit, tutup kurung dan koma.

Informasi tentang halaman buku yang dikutip, ditulis dengan menggunakan huruf  “h” lalu titik, spasi nomor halaman. Perhatikan Ilustrasi berikut:

1Ramayulis, Ilmu Pendidikan Islam,  (Jakarta: Kalam Mulia, 2013), h. 24.

Apabila sumber rujukan merupakan karya bersama (bunga rampai) dan diedit oleh lebih dari dua orang atau lebih, maka cara penulisannya dimulai dari nama editor, koma, kurung buka, eds, titik, kurung tutup, koma, spasi, judul buku dan seterusnya. Perhatikan Ilustrasi berikut ini:

2Yvonne Yazbeck Haddad dan Barbara Freyer Stowasser (eds), Islamic Law and the Challenges of Modernity (Oxford: Altamira Press, 2004), h. 47.

C.  Cara Penulisan Dua Sumber

1.   Satu Footnote dari Dua Buku oleh Penulis yang Berbeda

Apabila rujukan dalam satu nomor footnote terdiri dari dua buku dengan penulis yang berbeda, maka cara penulisan sumber kedua dipisah dengan “titik koma.” Perhatikan Ilustrasi yang benar berikut ini:

1Khaled Abou El Fadl, Speaking in God’s NameIslamic Law, Authority and Women (Oxford: Oneworld Publications, 2003), 24.; Mahmoud Mohamed Taha, The Second Message of Islam (New York: Syracuse University Press, 1996), h.121.

2.   Satu Footnote dari Dua Buku oleh Penulis yang Sama 

Apabila rujukan dalam satu nomor footnote terdiri dua buku dari penulis yang sama, maka cara penulisan buku kedua dipisah dengan “titik koma” untuk memisahkan, dan kata “idem” yang menjadi bagian dari identitas penulis yang sama dengan sebelumnya.

1M. Yahya Harahap, Tujuan Kompilasi Hukum Islam, (Jakarta: Pustaka Panjimas, 1990), h. 45; Idem, Kedudukan Kewenangan dan Acara Peradilan Agama (Jakarta; Pustaka Kartini, 1990), h. 89.

3. Sumber Buku yang Sama dalam Nomor Footnote yang Berurutan

Jika kutipan sumber diambil dari penulis dengan judul buku yang sama, dan tidak diselingi oleh kutipan sumber lain, langsung mengikuti kutipan pertama, maka kutipan kedua ditulis dengan nama pengarang, koma, satu atau dua kata dari awal judul buku, koma, spasi, nomor halaman, dan titik (tidak boleh ditulis dengan menggunakan kata Ibid). Perhatikan Ilustrasi berikut:

1Abû Bakr Ahmad ibn al-Husyain al-Baihaqî, Syu‘ab al-Îmân (Beirût: Dâr al-Kutub al-‘Ilmiyyah, 1410 H.), h. 410.

2Al-Baihaqî, Syu‘ab,  216.

Jika kutipan dipisahkan oleh kutipan buku yang lain pada nomor berikutnya, maka kutipan kedua tersebut ditulis dengan nama masyhur pengarang, koma, 1-3 kata dari awal judul, koma, spasi, huruf ‘h’, titik, nomor halaman, dan titik (tidak boleh menggunakan Op.Cit). Perhatikan Ilustrasi berikut:

1Abû Bakr Ahmad ibn al-Husyain al-Baihaqiy, Syu‘ab al-Îmân, (Beirût: Dâr al-Kutub al-‘Ilmiyyah, 1410 H.), h. 410.

2Mahmoud Mohamed Taha, The Second Message of Islam (New York: Syracuse University Press, 1996), h. 121.

3Al-Baihaqî, Syu‘ab,  216

4. Dua Sumber Berbeda dari Penulis yang Sama dalam Nomor Berbeda

Jika seorang penulis memiliki dua karya tulis atau lebih, untuk yang pertama kali disebutkan, ditulis dengan lengkap sedangkan untuk yang berikutnya disebutkan dengan nama inisial yang disebutkan pada bagian sebelumnya. Perhatikan Ilustrasi berikut:

1 Khaled Abou El Fadl, Speaking in God’s Name Islamic Law, Authority and Women (Oxford: Oneworld Publications, 2003), h. 24.

2Abû Bakr Ahmad ibn al-Husain al-Baihaqiy (selanjutnya disebut al-Baihaqiy), Syu‘ab al-Îmân, (Beirût: Dâr al-Kutub al-‘Ilmiyyah, 1410 H.), h. 410.

3 El Fadl, Atas Nama Tuhan, h. 34.

 

 D. Cara Penulisan Berbagai Sumber

1.  Sumber dari Buku

Buku rujukan/sumber ditulis dengan cara judul buku ditulis miring, kurung buka, tempat penerbit, titik dua, nama penerbit, koma, tahun terbitan, kurung tutup, koma, nomor halaman dan titik. Perhatikan Ilustrasi yang benar berikut ini:

1 Khaled Abou El Fadl, Speaking in God’s Name Islamic Law, Authority and Women (Oxford: Oneworld Publications, 2003), 24.

Apabila sumber rujukan mempunyai juz, volume, atau cetakan, maka cara penulisannya secara berurutan, nama pengarang, koma, judul buku, koma, juz, koma, volume, kurung buka,  nama kota, titik dua, penerbit, koma, tahun terbitan, kurung tutup, koma, cetakan ke, koma,  halaman. Perhatikan Ilustrasi berikut:

1 Taqy al-Dîn Abu Bakr Muhammad al-Husayniy, Kifâyat al-Akhyâr fi Hill Ghâyat al-Ikhtishâr, Vol. 3, Juz II (Bandung: Syirkah al-Ma’ârif li al-Thab’ wa

al-Nashr, 1990.), h. 37-8.

2 Muhammad Abd al-Bâqiy bin Yûsuf al-Zarqâniy al-Mishriy, Syarh al-Zarqâniy ‘alâ Muwaththa’ al- Imâm Mâlik, Juz III (Cet. I; Beirût: Dâr al-Kutub al-‘Ilmiyah, 1990), h. 161-2.

3 Philip K. Hitti, History of the Arabs, Edisi X (London: The Macmillan Press Ltd., 1974), h. 26.

Apabila sumber rujukan tidak mempunyai identitas kota dan tahun maka cara penulisannya secara berurutan, nama pengarang, koma, judul buku, koma, juz, koma, volume, kurung buka,  t.t., titik dua, penerbit, koma, t.th., kurung tutup, cetakan ke, koma, halaman. Perhatikan Ilustrasi berikut:

1Muhammad ibn Aliy bin Muhammad al-Syaukâniy, Nayl al-Awthâr: Syarh Muntaq al-Akhbâr min Ahâdîth Sayyid al-Akhyâr, Juz IV (t.t.: Dâr al-Fikr, t.th.), h. 227.

2.   Sumber dari Buku Terjemahan

Apabila sumber atau rujukan diambil dari buku terjemahan, maka nama pengarang dan judul aslinya perlu disebutkan, lalu nama penerjemah dan judul dalam bahasa Indonesianya. Perhatikan Ilustrasi berikut:

1Muhammad Arkoun, Rethinking Islam, terj. Yudian W. Asmin dan Lathiful Khuluq, (Cet. I; Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 1996), h. 100.

3.   Sumber dari Skripsi/Tesis/Disertasi yang Belum Diterbitkan

Kutipan yang diambil dari tesis magister atau disertasi doktor yang tidak diterbitkan caranya dengan menuliskan nama penulis tesis atau disertasi, koma, tanda kutip buka, judul tesis atau disertasi (ditulis biasa tidak miring atau digarisbawahi), koma, tanda kutip tutup, Tesis atau Disertasi (tulis miring atau digarisbawahi), koma, kurung buka, tempat perguruan tinggi, titik dua (:), nama perguruan tinggi, koma, tahun penulisan tesis atau disertasi, kurung tutup, koma, nomor halaman dan titik.

1Suryadi, “Pola Kegiatan Pengembangan Diri dan Dampak Terhadap Karakter Religius Siswa di Madrasah Aliyah Swasta al-Muhsisnin Koto Petai Kabupaten Kerinci”, Tesis, (Kerinci: Program Pascasarjana IAIN Kerinci, 2018), h. 22.

2Ahmad Jamin, “Adab Pendidik Menurut al-Mawardi dan Relevansinya dengan Kode Etik Guru Indonesia”, Disertasi, (Padang: Program Pascasarjana IAIN Imam Bonjol Padang, 2010), h. 45.

4. Sumber dari Artikel dalam Jurnal

Kutipan yang diambil dari artikel sebuah jurnal memiliki ketentuan teknik tertentu. Ketentuan dimaksud adalah menyebutkan nama penulis persis seperti susunan nama aslinya, koma, tanda kutip buka, judul artikel (ditulis biasa, tidak miring atau bergaris bawah), koma, tanda kutip tutup, nama jurnal (ditulis miring atau digaris bawahi), koma, nomor jurnal (memakai angka Arab bukan Romawi), kurung buka, bulan penerbitan (kalau ada), koma, dan tahun penerbitan, kurung tutup, koma, nomor halaman dan titik.

1George Makdisi, “The Hanbali School and Sufism,” Jurnal Humaniora Islamica, Vol. 02, No. 01, (Januari 1974), h. 61.

2Wael B. Hallaq, “A Tenth-Eleventh Century Treatise on Juridical Dialectic”, Jurnal Muslim World, Vol. 03. No. 02, (Juli 2017), h. 77.

5.   Sumber dari Artikel dalam Surat Kabar

Untuk menulis sumber data artikel dari surat kabar disusun dengan cara; nama penulis, koma, judul artikel dalam tanda petik, koma, nama surat kabar, koma, hari, koma, tanggal, bulan dan tahun, koma, dan halaman, titik. Perhatikan Ilustrasi berikut:

1Fahri Hamzah, “Pemuda di Usia Suatu Bangsa, Republika, Sabtu, 28 Oktober 2000, h. 15.

6.   Sumber dari Artikel dalam Ensiklopedia

Kutipan yang diambil dari Encyclopedia ditulis mulai dari nama penulis entry, koma. tanda kutip buka, judul entry, koma, tanda kutip tutup, nama editor, ed. (editor), et. al. (jika diperlukan), nama encyclopedia, vol. (volume) (jika ada), kurung buka, tempat penerbit, titik dua, nama penerbit, koma, tahun penerbit, kurung tutup, koma nomor halaman dan titik. Perhatikan Ilustrasi berikut:

1A. J. Wensink, “Kufr, dalam M. Th. Houtsma (ed.) et. al., The First Encyclopedia of Islam, Vol. 7 (Leiden: E. J. Brill, 1987), h. 234.

7.   Sumber dari Makalah tidak Diterbitkan

Sumber dari makalah yang tidak diterbitkan, tapi dipresentasikan dalam satu kesempatan ilmiah, maka ditulis dengan dimulai nama penulis, judul makalah dalam tanda petik, koma, makalah, kegiatan saat dipresentasikan, koma, tanggal presentasi, kurung buka, kota, titik dua, tempat presentasi, koma, tahun, kurung tutup, koma, halaman dan titik. Perhatikan Ilustrasi berikut:

1Koento Wibisono Siswomihardjo, “Ilmu Pengetahuan Sebuah Sketsa Umum Mengenai Kelahiran dan Perkembangannya sebagai Pengantar Untuk Memahami Filsafat Ilmu, Makalah Seminar Internship Filsafat Ilmu Pengetahuan, 2-8 Januari 1997, (Yogyakarta: Universitas Gajah Mada), h. 7.

8.   Sumber Berita dari Surat Kabar

Apabila ada sumber infromasi dari surat kabar selain artikel, hanya berupa kejadian hukum, maka cara penulisannya adalah judul artikel dalam tanda petik, koma, nama surat kabar, koma, hari, koma, tanggal, bulan dan tahun, koma, dan halaman, titik. Perhatikan Ilustrasi berikut:

2Amerika Serikat Kejar Tanggung Jawab Myanmar”, Republika, Senin, 27 Agustus 2018, h. 7.

9.   Sumber dari Website

Untuk menulis sumber artikel dari website disusun dari nama penulis (jika ada), judul artikel dalam tanda petik, koma, alamat email, tanggal, bulan, dan tahun diakses, titik. Perhatikan Ilustrasi berikut:

1Sulton bin Dolla, Sejarah pemikiran Ekonomi Islam, http://doelmith.wordpress. com/2008/10/09/sejarah-pemikiran-ekonomi-islam/. Diakses: tanggal 13 Juli 2010.

10. Sumber dari Hasil Wawancara

   Sumber informasi yang diperoleh dari hasil wawancara diatur dengan menyebutkan nama yang diwawancarai (tanpa menyebut jabatan sosial, bapak, ustadz dan lain-lain), koma, wawancara (ditulis dengan huruf miring), koma, kurung buka, tempat wawancara, koma, tanggal, bulan dan tahun wawancara, kurung tutup, dan titik. Perhatikan Ilustrasi berikut:

1Hazmil, Kepala Desa Lawang Agung, wawancara, (Sungai Penuh, 13 Agustus 2000).

11. Sumber dari Kitab Suci (al-Qur’an)

Kutipan dari al-Qur’an dilakukan dengan cara menuliskan kata QS. (ditulis biasa tidak miring), koma, nama surat, nomor surat dalam kurung, titik dua, nomor ayat dan titik. Jika dalam satu nomor catatan kaki terdapat dua atau lebih kutipan al-Qur’an dari ayat berbeda tapi surat yang sama, maka sebelum ayat berikutnya dipisahkan dengan koma. Akan tetapi, jika kutipan berikutnya berbeda suratnya, maka antar surat tersebut dipisahkan dengan titik koma (;), lalu ditulis persis seperti kutipan pertama hanya tidak perlu menyebutkan kata (QS.) lagi. Perlu ditegaskan bahwa apabila ada dua surat atau lebih dalam satu nomor footnote, maka surat yang lebih dulu harus didahulukan, lalu surat berikutnya dan seterusnya, sehingga runtut. Perlu ditegaskan juga bahwa kutipan lain yang disebutkan dalam nomor footnote selanjutnya tidak ditulis dengan ibid, op. cit, atau loc. cit., meskipun sama dengan kutipan nomor sebelumnya Perhatikan Ilustrasi berikut:

1QS. al-Baqarah (2): 26, 37.

2QS. al-Baqarah (2): 26, 37; Ali Imran (3): 34, 39.

3QS. al-Baqārah (2): 29, 30; Al-Imran (3): 44, 92, al-Nisa’ (4): 1-5.

Sementara itu, footnote dibuat satu spasi dengan margin kanan dan kiri berbanding lurus dengan body teks, tidak dibuat menjorok ke dalam awal paragrafnya. Jarak antara satu nomor dengan nomor berikutnya tetap dibuat satu spasi, tidak boleh diberi jarak antara paragraf sebelum dan sesudahnya. Perlu ditegaskan bahwa setiap nomor footnote dan penjelasannya harus berada dalam halaman yang sama.


BAB VI

DAFTAR PUSTAKA

A. Petunjuk Umum

Semua referensi yang dipakai rujukan penulisan karya ilmiah harus dicantumkan dalam daftar pustaka yang biasanya diklasifikasikan antara sumber primer dan skunder, atau menggunakan klasifikasi berdasarkan buku, jurnal, majalah, surat kabar, makalah, skripsi, tesis atau disertasi. Jika dibedakan berdasarkan yang pertama, maka sumber primer diletakkan pada bagian pertama, kemudian disusul sumber sekunder. Apabila karya ilmiah menggunakan literatur yang banyak, sebaiknya dibagi pada sumber primer dan sekunder, lalu dibedakan atas buku, jurnal, dan seterusnya. Perlu ditegaskan bahwa apabila dalam karya ilmiah menggunakan al-Qur’an sebagai sumber atau al-Qur’an dan Terjemahnya, diletakkan di bagian paling atas. Sedangkan untuk tafsir dimasukkan dalam bagian yang lain sesuai dengan urutan.

al-Qur’an al-Karim dan Terjemahannya.

Abduh, Muhammad. al-Islām wa al-Mar’ah. al-Qāhirah: al-Qāhirah al-Tsaqāfah al-‘Arabiyah, 1975.

Abrasyi (-al), M. Athiyah. Al-Tarbiyah al-Islāmiyah wa Falsafatuhā. al-Qāhirah: Isa al-Babi al-Halabi, 1969.

Amiruddin. Pengantar Metode Penelitian Hukum. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2004.

B.  Penggunaan Huruf dan Spasi

Huruf yang digunakan dalam daftar pustaka ialah Times New Roman 12, sama dengan body teks.  Secara teknis penulisan daftar pustaka dimulai dari awal (tanpa spasi) dan baris berikutnya menjorok ke dalam sebanyak lima ketukan. Jarak antara baris pertama dan berikutnya satu spasi, sedangkan antar paragraf berjarak satu spasi ditambah indents 6 dari sebelumnya.

C.  Penulisan Sumber 

1.  Penulisan Nama dan Buku

Cara penulisan sumber dalam daftar pustaka berbeda dengan penulisan sumber dalam footnote, dimulai dari nama terakhir (jika terdapat penggunaan huruf al- pada kata, maka diletakkan setelah nama), koma, nama pertama, titik, judul buku (dicetak miring), titik, volume (jika ada), titik, jilid (jika ada), titik, cetakan (menggunakan angka Arab), titik, kota, titik dua, penerbit, dan tahun terbitan titik. Apabila salah satu identitas yang dimaksud tidak ada, maka cara penulisannya sama dengan pada saat penulisan sumber dalam footnote. Perhatikan Ilustrasi berikut:

Rachman, Budhy Munawar Rachman (ed.). Membela Kebebasan Beragama. Jakarta: LSAF-Paramadina, 2010.

Arkoun, Muhammad.  Rethinking Islam, Terj. Yudian W. Asmin dan Lathiful Khuluq, Cet. 1. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 1996. 

Cowie, AP. (ed.) Oxford: Advanced Learner’s Dictionary of Current English, Edisi 4. Cet. 11. Oxford: Oxford University Press, 1994.

Faruqi (al-), Isma’il Raji. Tauhid: Its Implication for Thought and Live, diterjemahkan Rahmani Astuti, Tauhid. Cet. 1. Bandung: Pustaka, 1988.

Fida’ (al-), Ali. al-Bidāyah wa al-Nihāyah. Jilid 1. Juz 2. Bairut: Dār al-Kutub al‘Ilmiyah, t.th. 

Rasdiana, Andi “Problematika dan Kendala yang Dihadapi Hukum Islam dalam Upaya Transformasi ke dalam Hukum Nasional,” dalam Makalah Seminar Sehari Nasional tentang “Kontribusi Hukum Islam dalam Pembinaan Hukum Nasional Setelah Lima Puluh Tahun Indonesia Merdeka IAIN Alaudin Ujung Pandang, 1996.

Mishriy (al-), Muhammad ‘Abd al-Bâqiy ibn Yûsuf al-Zarqâniy. Syarh al-Zarqâniy ‘alâ Muwaththa’ al-Imâm Mâlik, Juz 3, Cet. 1. Beirūt: Dār al-Kutub al‘Ilmiyah, 1990.

2.   Dua Sumber dengan Penulis yang Sama

Apabila dalam daftar pustaka terdapat satu pengarang yang mempunyai dua atau lebih buku, maka pada sumber berikutnya tetap ditulis dengan garis penghubung dengan 7 ketukan. Ilustrasi:

Bāhy (al-), Muhammad.  Langkah Wanita Islam Masa Kini: Gejala-gejala dan Sejumlah Jawaban. Terj. Fathurrahman. Langkah Wanita Islam Masa Kini: Gejala-gejala dan Sejumlah Jawaban. Cet. 13. Jakarta: Gema Insani Press, 1995.

-------. Wanita Karir Menurut Pandangan Islam. Terj. Maktum Assalamy. Cet. 1. Jakarta: CV Mutiara Putra Pressindo, 1995.

Gellner, Ernest. Saints of the Atlas. Chicago: University of Chicago Press, 1969.

-------. Membangun Masyarakat Sipil: Prasyarat Menuju Kebebasan.  diterjemahkan oleh Ilyas Hasan, Cet. I. Bandung: Mizan, 1995. 

3.   Penulis Bernama Panjang

Jika pengarang buku mempunyai nama yang panjang, maka nama yang diletakkan di bagian depan adalah nama yang dikenal (nama masyhurnya), namun apabila ada dua nama yang mempunyai nama masyhur yang sama, maka masingmasing diberi nama lain sebagai identitas. Perhatikan Ilustrasi berikut:

Alūsi (al-), Abu al-Fadlal Syihāb al-Dīn al-Sayyid Mahmūd. h al-Ma’āniy fī Tafsīr al-Qur’ān al-Adhīm wa al-Sab’ al-Matsāniy. Juz 3. t.t.: Dār al-Fikr t.th.

Bâqi (al-), Muhammad Fuād ‘Abd. al-Mu’jam al-Mufahras li Alfādz al-Hādits al-Nabawiy. Juz 2. Leiden: E.J. Brill, 2011.

Jurjāwiy (al-), Aliy Ahmad. Hikmat al-Tasyrī’ wa Falsafatuh. Juz 2. Beirūt: Dâr al-Fikr, 1994.

Qurthûbiy (al-), Abu ‘Abd Allah Muhammad ibn Ahmad. al-Jāmi’ li Ahkām al-Qur’ān. Juz 5. al-Qāhirah: Dâr al-Kâtib al-‘Arabiy, 1967.

4.   Pengurutan Nama Penulis 

Setiap nama harus diurut berdasarkan atas abjad nama terakhirnya, apabila nama akhirnya diawali dengan “al” (untuk nama-nama Arab), maka nama setelah “al” yang dijadikan patokan urutan dan “al-” diletakkan setelah nama. Perhatikan Ilustrasi berikut:

Bernard, J. The Female World. New York: The Free Press, 1981.

Brockelman, Carl (ed.) History of the Islamic Peoples. London: Routledge & Kegan Paul, 1980.

Fârûqiy (al-), Ismâ’îl Raji, Tauhîd. Terj. Rahmani Astuti. Cet. I. Bandung: Pustaka, 1988.

Fida’ (al-), ‘Ali  al-Bidâyah wa al-Nihâyah. Jilid 1. Juz 2. Beirut: Dâr al-Kutub al‘Ilmiyah, t.th..

5.   Pengurutan Nama dengan Dua Penulis 

Penulisan daftar pustaka yang ditulis dua orang, maka yang dibalik hanya nama penulis pertama, sedangkan nama kedua ditulis lengkap sesuai aslinya. Perhatikan Ilustrasi berikut:

Astuti, Rahmani dan MS. Nasrullah. The Tao of Islam: Kitab Rujukan tentang Relasi Gender dalam Kosmologi dan Teologi Islam, Cet. I. Mizan: Bandung, 1998.

Iskandariyah, Ahmad dan Mushtafa Ananiy. al-Wasîth fi al-Adab al-‘Arâbî wa Târîkh. Mesir: Dâr al-Ma’ârif, 1978.


Lampiran 1: Ilustrasi Format Halaman Sampul Luar (Hard Cover)

 

 

 

 

UPAYA PENERAPAN KARAKTER JUJUR DI MASYARAKAT

 

TESIS

 

 

OLEH

NAMA

NIM: …………..

 

 

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FOKUS KAJIAN PENDIDIKAN KARAKTER

PROGRAM PASCASARJANA

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) KERINCI

………….. M/………. H

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Lampiran 2: Ilustrasi Format Halaman Sampul

 

UPAYA PENERAPAN KARAKTER JUJUR DI MASYARAKAT

 

TESIS

 

 

OLEH

NAMA

NIM: …………….

 

 

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FOKUS KAJIAN PENDIDIKAN KARAKTER

PROGRAM PASCASARJANA

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) KERINCI

………….. M/………. H


Lampiran 3: Ilustrasi Format Halaman Judul

 

 

UPAYA PENERAPAN KARAKTER JUJUR DI MASYARAKAT

 

TESIS

Diajukan untuk Mengkapi Salah Satu Syarat Guna Memperoleh

Gelar Magister Pendidikan (M.Pd.)

 

 

OLEH

 

NAMA

NIM: ………….

 

 

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FOKUS KAJIAN PENDIDIKAN KARAKTER

PROGRAM PASCASARJANA

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) KERINCI

………….. M/………. H

 

 

 

 

 

 

 

 

Lampiram 4 : Ilustrasi Surat Pernyataan (2)

 

PERNYATAAN KEASLIAN

Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama   : ……………………………….

NIM     : ……………………………….

Dengan ini menyatakan bahwa:

1.   Karya tulis saya, tesis dengan judul ………………………….…………, adalah asli dan belum pernah diajukan untuk mendapatkan gelar akademik baik di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kerinci maupun di perguruan tinggi lainnya.

2.   Karya tulis ini murni gagasan, penilaian, dan rumusan saya sendiri, tanpa bantuan tidak sah dari pihak lain, kecuali arahan Tim Pembimbing.

3.   Di dalam karya tulis ini tidak terdapat hasil karya atau pendapat yang telah ditulis atau dipublikasikan orang lain, kecuali dikutip secara tertulis dengan jelas dan dicantumkan sebagai acuan di dalam naskah saya dengan disebutkan sumber nama pengarangnya dan dicantumkan pada daftar pustaka.

4.   Pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya, dan apabila di kemudian hari terdapat penyimpangan dan ketidakbenaran pernyataan ini, saya bersedia menerima sanksi akademik berupa pencabutan gelar yang telah saya peroleh karena karya tulis ini, serta sanksi sesuai dengan norma dan ketentuan hukum yang berlaku.

                                                                             Sungai Penuh,.......................

                                                                                     Saya yang menyatakan         

Materai 10000

 

 


Nama jelas

Nim : 

 

 

 

 

 

Lampiran 5: Ilustrasi Format Persetujuan Pembimbing

 

 

PERSETUJUAN PEMBIMBING

Tesis dengan judul: “……………………………………………………”, yang ditulis oleh …………………………, NIM: ………………….., telah diperbaiki dan memenuhi persyaratan ilmiah dan dapat disetujui untuk diajukan ke sidang ujian akhir/munaqasyah pada Program Pascasarjana IAIN Kerinci.

Demikian untuk dimaklumi.

 

Sungai Penuh,  ……………………..

Pembimbing  I                             Pembimbing II

 

 

 

………………………………                    ………………………………..……

NIP.                                             NIP.

 


 

Lampiran 6: Ilustrasi Format Lembar Pengesahan

 

 

LEMBAR PENGESAHAN TESIS

 

Tesis dengan judul ………………………………………….., yang ditulis oleh………, NIM………..ini telah diuji dan dipertahankan didepan sidang tim penguji pada tanggal……………….

Tim Penguji

1.     …………………………….                                       ___________________

      (Ketua) 

2.     …………………………….                                        ___________________

     (Anggota)

3.     …………………………….                                  ___________________

      (Anggota)

4.     …………………………….                                        ___________________

      (Anggota)

5.     …………………………….                                   ___________________

      (Anggota)

 

Mengetahui:

 

 

Direktur PPs,

Nama lengkap

NIP. …………………………..

 

 

 

 

Lampiran 7: Pedoman Transliterasi Aksara Arab ke Latin

PEDOMAN TRANSLITERASI

Huruf Arab

Huruf Latin

Keterangan

ا

 

tidak dilambangkan

ب

b

be

ت

t

te

ث

ts

te dan es

ج

j

je

ح

h

h dengan garis bawah

خ

kh

ka dan ha

د

d

de

ذ

dz

de dan zet

ر

r

er

ز

z

zet

س

s

es

ش

sy

es dan ye

ص

s

es dengan garis di bawah

ض

d

de dengan garis di bawah

ط

t

te dengan garis dibawah

ظ

z

zet dengan garis bawah

ع

koma terbalik di atas hadap kanan

غ

gh

ge dan ha

ف

f

ef

ق

q

ki

ك

k

ka

ل

l

el

م

m

em

ن

n

en

و

w

we

ھـ

h

ha

ء

`

apostrof

ي

y

ye


Lampiran 8: Ilustrasi Abstrak (1) Berbahasa Indonesia

ABSTRAK

Nama Penulis. Tahun. "Judul". Thesis. Program Pasca Sarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kerinci.

Kata Kunci: Pendidikan Karakter, Karakter Cinta Tanah Air, Seni Budaya.

Penelitian ini dilakukan karena Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 6 Kerinci telah berhasil mengimplementasikan karakter cinta tanah air namun belum ada teori dasar bagaimana implementasi karakter cinta tanah air sehingga dapat diterapkan pula di SMK lain atau sekolah yang sederajat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana proses pengimplementasian karakter cinta tanah air dalam pembelajaran seni budaya di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 6 Kerinci sehingga nantinya bisa menjadi sebuah teori yang bisa diterapkan di SMK lain atau sekolah yang sederajat.

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif Grounded Theory. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui proses observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah guru seni budaya, wakil kepala sekolah bidang kurikulum, dan siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 6 Kerinci. Key informannya guru seni budaya Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 6 Kerinci. Analisis data terdiri dari koding dan kategorisasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan peningkatan ketekunan, teknik triangulasi sumber dan mengadakan membercheck.

Temuan penelitian ini adalah: 1) Guru dan siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 6 Kerinci memahami pendidikan karakter dan karakter cinta tanah air, akan tetapi pemahaman mereka berbeda sudut pandangnya. Guru dan siswa memahami pendidikan karakter dari segi hasil atau mamfaat, dari sudut pandang nilai, dan secara esensi. Sedangkan karakter cinta tanah air guru dan siswa memahami dari segi sikap, dan secara esensi. 2) Perancangan dilakukan saat penyusunan perangkat pembelajaran, yakni dalam pembuatan silabus dan RPP. Selain dalam perangkat pembelajaran, guru merancang kegiatan atau hal-hal seperti pembiasaan, kegiatan keteladanan, Ilustrasi-Ilustrasi yang kontekstual, penggunaan cerita, dan penggunaan media. 3) Proses pengimplementasian dilaksanakan dalam tiga tahapan pembelajaran yang di dalamnya terdapat kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Pada masing masing kegiatan tersebut guru melakukan kegiatan atau hal-hal seperti pembiasaan, kegiatan keteladanan, Ilustrasi-Ilustrasi yang kontekstual, penggunaan cerita, dan penggunaan media. 4) Kendalanya adalah keterbatasanya media pembelajaran, sarana dan prasarana, minimnya tempat peserta didik untuk mengeksplor bakat, dan aspek alam dan manusianya. 5) Solusinya adalah mengajukan bantuan sarana prasarana kepada dinas pendidikan provinsi jambi, membiasakan implementasi karakter cinta tanah air kepada siswa, dan di sertai dengan disiplin dan kerja keras dari guru dan sekolah, menggunakan Handphone/Internet sebagai media untuk mencari referensi pembelajaran, membuat jadwal pemakaian proyektor/infokus.


 

Lampiran 9: Ilustrasi Abstrak (1) Berbahasa Inggris

ABSTRACT

 

Nama Penulis. Tahun. "Judul". Thesis. Post Graduate Program of State Islamic Institute (IAIN) Kerinci.

Key Word:  Caracter Education, Love Character of the Homeland, Cultural Arts

This research is done because the State Vocational High School 6 Kerinci has succeeded in implementing the love character of the homeland but there is no basic theory of how the implementation of the love character of the homeland so that it can be applied also in other vocational schools or equivalent. The purpose of this research is to see how the process of implementing the character of love homeland in the cultural arts and learning in Vocational High School 6 Kerinci so that later can be a theory that can be applied in other SMK or equivalent school.

This research uses qualitative research type. The research approach used is qualitative approach of Grounded Theory. The techniques of data collection are done through the process of observation, interview, and documentation. Informants in this research are cultural art teacher, vice principal of curriculum field, and students of Vocational High School 6 Kerinci. Key informant of art teacher of Vocational High School State 6 Kerinci. Techniques of data analysis consists of coding and categorization. The data validity check is done by increasing persistence, source triangulation technique and holding membercheck.

The findings of this research are: 1) Teachers and students of Vocational High School 6 Kerinci understand the character education and love character of homeland, but their understanding is different from their perspective. Teachers and students understand the character education in terms of results or benefits, from a value point of view, and essentially. While the love character of the homeland the teachers and students understand in terms of attitude, and essentially. 2) The design is done during the preparation of learning tools, namely in making syllabus and lesson plans (RPP). In addition to the learning tools, teacher designed activities or things like habituation, exemplary activities, contextual examples, the use of stories, and the use media. 3) The process implementation the teachers used three stages of learning in which there are preliminary activities, core activities, and closing activities. In each activities the teacher do activities or things like habituation, exemplary activities, contextual examples, using stories, and using media. 4) Obstacles are the limitations learning media, facilities and infrastructure, the lack of place learners to explore the talent, and aspects of nature and human. 5) The solution is to apply for infrastructure facilities to the jambi provincial education office, to familiarize the implementation of the love character of the homeland to the students, and in accompanied by the discipline and hard work of teachers and schools, using Mobile/Internet as a medium to search for instructional references, projector/infokus.

 

 

 

 

 

 

 

Lampiran 10: Ilustrasi Kata Pengantar

KATA PENGANTAR

اَلُحَمْدُ للهِ الَّذِيْ أَرْسَلَ رَسُوْلَهُ بِالْهُدَي وَدِيْنِ الْحَقِّ لِيُظْهِرَهُ عَلَي الدِّيْنِ كُلِّهِ وَكَفىَ بِاللهِ شَهِيْداً

 أَشْهَدُ أَنْ لاَإِلَهَ إِلاَّ اللهَ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ .وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّداً عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ

Dengan mengucap puji serta syukur ke hadirat Allah SWT yang senantiasa memberikan petunjuk serta karunianya sehingga penulis telah dapat menyelesaikan…

Tesis ini ditulis dalam rangka memenuhi sebagian persyaratan untuk memperoleh gelar Magister Pendidikan (M.Pd.) pada Program Studi Pendidikan Agama Islam Fokus Kajian Pendidikan Karakter Program Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kerinci.   

Penulis menyadari bahwa tesis ini dapat diselesaikan atas dukungan dan bantuan dari berbagai pihak yang secara langsung dan tidak langsung telah memberikan kontribusinya. Untuk itu, ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada yang terhormat:

1.   Rektor beserta Wakil Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kerinci yang telah menyediakan berbagai fasilitas (sarana-prasarana) untuk kelancaran pelaksanaan perkuliahan di IAIN Kerinci.

2.   Direktur, Wakil Direktur Program Pasca Sarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kerinci, Ketua Program Studi, Sekretaris Strata Dua (S2) Pendidikan Agama Islam (PAI) Fokus Kajian Pendidikan Karakter yang telah memberikan…

3.   Bapak/Ibu … selaku pembimbing I dan Bapak/Ibu …selaku Pembimbing II, yang telah …, serta Bapak/Ibu Tim Penguji/Narasumber yang telah …

4.   Bapak-bapak dan Ibu-ibu Dosen Pascasarjana…

5.   Sub Bagian Tata Usaha Program Pascasarjana IAIN Kerinci …

6.   Kepada pimpinan/kepala (lokasi penelitian)…

7.   Rekan-rekan seperjuangan…

Teristimewa buat kedua orang tua: Ayah dan Ibu, suami/istri dan anak, dan seluruh keluarga yang selalu memberikan do’a dan dukungan sehingga penulis …

Penulis menyadari bahwa dalam karya ini tentunya terdapat beberapa kelemahan…. Selain itu, penulis berharap semoga tulisan ini bisa bermanfaat …. Aamiin yaa Rabbal’alamiin.

   Sungai Penuh, ………………………

   Penulis,

 

 

   NIM. ………………………………..

 

 

 

 

 

Lampiran 11:     Ilustrasi Format Daftar Isi Penelitian Kualitatif (untuk Penelitian Kuantitatif menyesuaikan, seperti termuat dalam uraian sebelumnya)

DAFTAR ISI

        Halaman

HALAMAN SAMPUL......

HALAMAN JUDUL......... i

PERNYATAAN KEASLIAN.. ii

PERSETUJUAN PEMBIMBING................................................................................................................ iii

PENGESAHAN TIM PENGUJI...... iv

PERSEMBAHAN DAN MOTTO........ v

ABSTRAK (BAHASA INDONESIA) vi

ABSTRAK (BAHASA INGGRIS)..... vii

KATA PENGANTAR............................................................................................................... viii

PEDOMAN TRANSLITERASI............................................................................................................. x

DAFTAR ISI..................................................................................................................................... xi

DAFTAR TABEL......... xii

DAFTAR GAMBAR/BAGAN....................................................................................................... xiii

DAFTAR ISTILAH....... xiv

DAFTAR LAMPIRAN. xv

BAB I                    PENDAHULUAN.............................................................................................

A.   Latar Belakang.......................................................................................................

B.   Identifikasi Masalah ......................................................................................................................

C.   Fokus Penelitian......................................................................................................

D.   Pertanyaan Penelitian......................................................................................................

E.   Tujuan dan Manfaat Penelitian......................................................................................................

BAB II   KAJIAN PUSTAKA...

A.   Landasan Teori.............................................................................................................

B.   Kajian Penelitian terdahulu yang Relevan.........................................................................................................

C.   Konsepsi Operasional.......................................................................................

BAB III   METODOLOGI PENELITIAN....................................................................................................................

A.   Pendekatan dan Jenis Penelitian......................................................................................................

B.   Subjek dan Informan Penelitian......................................................................................................

C.   Setting Penelitian......................................................................................................

D.   Jenis dan Sumber Data..............................................................................................................

E.   Teknik Pengumpulan Data..............................................................................................................

F.   Instrumen Pengumpulan Data..............................................................................................................

G.   Teknik Analisis Data..............................................................................................................

H.   Teknik Pemeriksaan Keabsahan Data..............................................................................................................

BAB IV    DATA DAN TEMUAN PENELITIAN....................................................................................................................

A.   Temuan Umum...........................................................................................................

B.   Temuan Khusus..........................................................................................................

C.   Pembahasan..................................................................................................

BAB V                   PENUTUP.........................................................................................................

A.   Simpulan......................................................................................................

B.   Implikasi.......................................................................................................

C.   Saran.............................................................................................................

DAFTAR PUSTAKA...

LAMPIRAN-LAMPIRAN

DAFTAR RIWAYAT HIDUP PENULIS.....

 


 

Lampiran 12 : Ilustrasi daftar tabel

DAFTAR TABEL

 

                                                                                                                         Halaman

Tabel 1. Desain Penelitian....................................................................

Tabel 2. Tahap Pelaksanaan Penelitian pada Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol.........................................................................

Tabel 3. Uji Cohen Kappa pada Uji Coba Soal.....................................

Tabel 4. Uji Spearman Rho Antar Rater pada Uji Coba Soal..................

Tabel 5. Uji Cohen Kappa pada Kelas Kontrol Pretest..........................

Tabel 6. Uji Spearman Rho Antar Rater pada Kelas Kontrol Pretest......

Tabel 7. Uji Cohen Kappa pada Kelas Eksperimen Pretest....................

Tabel 8. Uji Spearman Rho Antar Rater pada Kelas Eksperimen Pretest

Tabel 9. Uji Cohen Kappa pada Kelas Kontrol Postest..........................

Tabel 10.Uji Spearman Rho Antar Rater pada Kelas Kontrol Postest......

Tabel 11.Uji Cohen Kappa pada Kelas Eksperimen Postest...................

Tabel 12.Uji Spearman Rho Antar Rater ada Kelas Eksperimen Postest..

Tabel 13.Guru Pegawai Negeri Sipil dan Guru Tidak Tetap SMA Negeri     Sungai Penuh Tahun Pelajaran ...............................................

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Lampiran 13: Ilustrasi Format Daftar Gambar/Bagan

 

DAFTAR GAMBAR/BAGAN

 

                                                                                                                                                                                 halaman

Gambar 1. Ragam Bentuk Skematis.........................................................

Gambar 2. Denah Lokasi.........................................................................

Gambar 3. Peta Lokasi Penelitian............................................................

Gambar 4. Panduan Warna......................................................................

 Gambar 5. Struktur Organisasi.................................................................

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Lampiran 14: Ilustrasi Format Daftar Lampiran

 

DAFTAR LAMPIRAN

                                                                                                                 Halaman

Lampiran 1.   Perhitungan Instrumen Penelitian.................................................................................

Lampiran 2.   Kisi-kisi Instrumen Penelitian.................................................................................

Lampiran 3.   Instrument Penelitian.................................................................................

Lampiran 4.   Analisis Hasil Uji Coba Instrumen.................................................................................

Lampiran 5.   Data Lengkap Hasil Penelitian.................................................................................

Lampiran 6.  Penyusunan Tabel Distribusi Frekwensi dan Perhitungan

   Statistik Dasar....................................................................

Lampiran 7.   Perhitungan Uji Normalitas...............................................................................

Lampiran 8.   Perhitungan Uji Homogenitas Varian......................................................................................

Lampiran 9.   Perhitungan Uji t...............................................................................................

Lampiran 10. Perhitungan Koefisien Korelasi...................................................................................

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Lampiran 15: Ilustrasi Format Daftar Rujukan

 

DAFTAR KEPUSTAKAAN

A.  Rofi’uddin. 1990. Panduan  Penyusunan Makalah. Malang: OPF IKIP Malang.

American psychological Assosiation. 1984. Publication manual. (3 rd Ed). Washingto D.C.: APA.

Fakultas Pascasarjana. 1985. Pedoman Penulisan Tesis Fakultas Pascaserjana. Malang :FPS IKIP Malang.

Tilaar,H.A.R..2002. Perubahan Sosial dan pendidikan. Jakarta: Grasindo

Kasbolah, K. dkk. 1990. Pedoman Penyusunan Skripsi. Malang : OPF IKIP Malang.

Kumaidi.1998. Pengukuran Bekal Awal Belajar dan Pengembangan Tesnya. Jurna lilmu pendidikan, (online), Jilid 5, No.4,  (http://www.malang.ac.id, diakses 20 januari 2000).

Lubienski, S.T.2000. “ Problem solving as a means toward mathematics for all: An exploratory look through a class lens’’. Journal for Research in mathematics education,31,454-482.

Matkin, R.E. 1990. “ Self esteem and level of aspiration in limitet engglish and English speaking high school students’’. Ph. D. on Abstract. California State University, Long Beach. (CD-ROM:UMI Company)

Prayitno dkk. 1990. “Variasi Aspirasi Pemuda Sumatra Barat’’. Laporan penelitian, Lembaga penelitian IKIP Padang.

Pusat Penelitian IKIP Malang. 1989. Pedoman bagi penyumbang karangan. Forum penelitian, I(2):228—231.

Robbins, S.P.2001. organizational behavior. Upper Saddle River, New Jersey:Prentice-hall, Inc.

Trusty,H.C.2002. “African Americans’ educational expectations: Longitudinal causal models for women and men’’. Journal of counseling& Development. 80,332-345.

University Brawijaya. 1988. Pedoman Penulisan Karangan Ilmiah (skripsi) Mahasiswa program strata 1. Malang: Universitas Brawijaya, Fakultas pertanian.


 

 Lampiran 16 : Bukti Bimbingan Proposal/Tesis

Kop PPs

 

Lembaran Bukti Bimbingan Proposal/Tesis

Nama Mahasiswa    : ............................................................................

Nim                        : ............................................................................

Semester                 : ............................................................................

Judul proposal         : .................................................................................................

.....................................................................................................................................

.....................................................................................................................................

Pembimbing I         :..............................................................................

Pembimbing II        :.............................................................................

No

Tanggal Bimbingan

Materi Bimbingan

Paraf

Pembimbing

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pembimbing  I                          Pembimbing  II

 

.....................................................            ...................................................

Catatan:

Lembaran ini diserahkan ke petugas bersama proposal pada waktu registrasi seminar

Lampiran 17 : Bukti Keikutsertaan pada Seminar Proposal Tesis

 

Kop PPs

 

Bukti Keikusertaan Mahasiswa pada Seminar Proposal Tesis

 

Nama Mahasiswa    : ...........................................................................................

NIM                        : ...........................................................................................

No

Tanggal Seminar

Nama & NIM Mahasiswa Presenter Proposal

Judul Proposal

Cap Kehadiran/ Paraf Petugas

1

 

 

 

 

 

2

 

 

 

 

 

3

 

 

 

 

 

4

 

 

 

 

 

5

 

 

 

 

 

6

 

 

 

 

 

7

 

 

 

 

 

8

 

 

 

 

 

9

 

 

 

 

 

10

 

 

 

 

 

 

Catatan:

1.   Setiap mahasiswa wajib mengahadiri seminar proposal tesis minimal 5 (lima) kali sebagai syarat pendaftaran ujian tesis

2.   Lembaran ini diserahkan ke petugas pada saat registrasi ujian tesis


 

Lampiran 18: Ilustrasi format Lembar Persetujuan Proposal Tesis

LEMBARAN PERSETUJUAN PROPOSAL TESIS

 

Setelah membaca, mengevaluasi, dan memberikan saran-saran perbaikan, maka kami berpendapat proposal penelitian tesis mahasiswa pascasarjana IAIN Kerinci:

Nama Mahasiswa    : ..................................................

Nim                        : ..................................................

Judul proposal                             :...............................................................................

...............................................................................................................

...............................................................................................................

...............................................................................................................

Dapat*/tidak dapat* diseminarkan.

Sungai penuh, ................................     

Pembimbing  I                                                Pembimbing  II

 

 

..........................................................                      ...................................................

Catatan:

.........................................................................................................................................................

.........................................................................................................................................................

*coret yang tidak perlu

Lampiran 19: Ilustrasi format persetujuan pembimbing untuk seminar hasil

Kop PPs

 

 

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING

UNTUK MENGIKUTI SEMINAR HASIL PENELITIAN TESIS

 

Setelah membaca, mengevaluasi, dan memberikan saran-saran perbaikan terhadap draft tesis mahasiswa Program Pascasarjana IAIN Kerinci:

Nama                     :....................................................................................

NIM                       :....................................................................................

Judul Tesis                      :..............................................................................................

................................................................................................................................

................................................................................................................................

Kami menyatakan bahwa draft tesis mahasiswa tersebut di atas dapat diajukan untuk mengikuti Seminar Hasil Penelitian Tesis.

 

Sungai Penuh, .....................................................

Pembimbing   I                            Pembimbing II

 

...............................................                     ....................................................

NIP.                                            NIP.

 

 

 

 

 

Lampiran 20: Ilustrasi Format Riwayat Singkat Penelitian

RIWAYAT SINGKAT PENELITI

Nama lengkap                   : ……………………………………………………….

Tempat/tanggal lahir        : ……………………………………………………….

Program Studi                   : ……………………………………………………….

Konsentrasi                       : ……………………………………………………….

Pekerjaan                           : ……………………………………………………….

 

Pendidikan

(Tahun) Sekolah Dasar     : ……………………………………………………….

(Tahun) SLTP                   : ……………………………………………………….

(Tahun) SLTA                   : ……………………………………………………….

(Tahun) Sarjana S1           : ……………………………………………………….

(Tahun) lainnya                 : ……………………………………………………….

 

Pekerjaan

(Tahun)                              : ……………………………………………………….

(Tahun)                              : ……………………………………………………….

(Tahun)                              : ……………………………………………………….

(Tahun)                              : ……………………………………………………….

(Tahun)                              : ……………………………………………………….

 

Pengalaman Penelitian     : (Tahun) ……………………………………………...

Tulisan Artikel                  : ……………………………………………………….

Makalah                            : ……………………………………………………….

Suami                                : ……………………………………………………….

Isteri                                  : ……………………………………………………….

Anak                                  : ……………………………………………………….

 

Penulis,

 

 

……………………………….

0 Komentar